Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat
2021: 1. Peningkatan Kapasitas Kelembagaan Publik

RANCANG APLIKASI E-KPI PLUS PENILAIAN KINERJA KARYAWAN RUMAH SAKIT

Qurratul Aini (a:1:{s:5:"en_US"
s:35:"Universitas Muhammadiyah Yogyakarta"
})

Nur Hidayah (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Mar 2022

Abstract

Sumber daya manusia yang berkualitas sangat dibutuhkan dalam bidang pelayanan pada masyarakat, khususnya bidang pelayanan kesehatan. Pada bidang kesehatan banyak pihak yang akan terlibat baik tenaga medis maupun tenaga non medis. Kualitas SDM harus diperhatikan untuk memenuhi standar pelayanan maksimal. Pengawasan terhadap kualitas SDM sering kali tidak diperhatikan karena tertutup oleh fokus hanya pada kualitas fasilitas dan mutu secara umum pada rumah sakit. Penilaian kinerja karyawan menjadi salah satu alternative untuk mengukur kualitas kerja sekaligus mengawasi kinerja karyawan selama periode tertentu. Pelaksanan penilaian kinerja masih dilakukan secara manual sehingga tidak jarang ditemukan kendala pada pengumpulan dan pengelolaan data. Penilaian kinerja selain untuk mengukur kualitas pelayanan karyawan digunakankan untuk peningkatan produktivitas lembaga yang berkaitan dengan kebijaksanaan terhadap pegawai. Tujuan dirancangnya aplikasi e-KPI plus kinerja karyawan untuk memberikan inovasi baru dalam penilaian dengan memanfaatkan teknologi sehingga waktu untuk pengelolaan data lebih efisien, pengumpulan data yang efektif. Menggunakan mixed methode yang dilaksanakan pada Rumah Sakit Islam Aisyiyah Klaten. Sistem Penilaian memperhatikan visi, misi dan tujuan dari lembaga yang melaksakan sehingga tidak menyimpang dengan standar pelayanan rumah sakit. Desain penilaian dikembangkan dengan menginput data berupa checklist, essay maupun pencatatan kegiatan yang dilaksanakan. Karyawan dapat melaksanakan penelitian kinerja diwaktu luang tanpa mengurangi jam produktif.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

psppm

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Economics, Econometrics & Finance Medicine & Pharmacology Social Sciences

Description

Prosiding Hasil Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat Lembaga Penelitian, Pubikasi, dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta sebagai wujud diseminasi kegiatan ilmiah pengabdian masyarakat yang dilakukan sivitas akademika Perguruan Tinggi Negeri/Swasta di ...