Elastisitas Jurnal Ekonomi Pembangunan
Vol 4 No 1 (2022): Elastisitas, Maret 2022

PENERAPAN METODE HIRSCHMAN-HERFINDAHL INDEX (HHI) PADA KONSENTRASI PERDAGANGAN BESAR DAN ECERAN DI PROVINSI ACEH

Yunidar Purnamasari sari (Universitas Teuku Umar)
Okta Rabiana Risma (Universitas Teuku Umar)
Asri Diana (Universitas Syiah Kuala)
Sri Rosmiati Sani (Universitas Teuku Umar)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2022

Abstract

Ruang lingkup penelitian ini adalah perdagangan besar dan eceran di Provinsi Aceh. Penelitian ini bertujuan menganalisis tingkat konsentrasi perdagangan besar dan eceran pada masing-masing wilayah di Provinsi Aceh. Model analisis yang digunakan adalah Hirschman-Herfindahl Indeks (HHI) dengan menggunakan data tenaga kerja perdagangan besar dan eceran dari tahun 2017 sampai 2019. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kota Banda Aceh berada pada daerah dengan tingkat konsentrasi perdagangan besar dan eceran paling tinggi, sedangkan Kabupaten Aceh Jaya merupakan daerah dengan tingkat konsentrasi perdagangan besar dan eceran rendah, diharapkan kepada Pemerintah Provinsi Aceh untuk dapat mengembangkan perdagangan besar dan eceran pada Kabupaten/Kota yang berada pada tingkat konsentrasi rendah dengan memperbaiki dan meningkatkan fasilitas sarana dan prasarana, menarik investor untuk berinvestasi pada wilayah tersebut

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

elastisitas

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Elastisitas adalah Jurnal ilmiah yang dikelola oleh Prodi Magister Ilmu Ekonomi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram. Jurnal Elastisitas mempublikasikan hasil-hasil penelitian dan kajian ilmiah dalam bidang ekonomi pembangunan yang meliputi : 1. Perencanaan Pembangunan 2. Ekonomi Sumber ...