Jurnal Kesehatan Madani Medika
Vol 12 No 2 (2021): Jurnal Kesehatan Madani Medika

Perbedaan Sikap Terhadap Perilaku Seksual Pranikah Remaja Berdasarkan Gender

yugistyowati, anafrin (Unknown)
Wahyuningsih (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2021

Abstract

Latarbelakang: Remaja merupakan periode dimana individu berada pada fase kematangan organ reproduksi, sehingga tubuhnya akan beradaptasi terhadap perubahan tersebut. Perubahan yang terjadi salah satunya adalah ketertarikan terhadap lawan jenis baik itu perempuan maupun laki-laki. Ketertarikan terhadap lawan jenis apabila tidak dikontrol maka akan menjurus ke perilaku seksual pra nikah. Sikap terhadap perilaku seksual pranikah perlu untuk diidentifikasi karena ini merupakan komponen perilaku. Tujuan: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membandingkan sikap remaja terhadap perilaku seksual pranikah antara perempuan dan laki-laki. Metode: Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 40 perempuan dan 9 laki-laki. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner yang telah teruji. Hasil: Hasil penelitian ini menyebutkan bahwa tidak ada perbedaan sikap antara perempuan dan laki-laki terhadap perilaku seksual pranikah, ditunjukkan denga p-value sebesar 0,868. Simpulan: Tidak adanya perbedaan bisa disebabkan oleh factor lain diantaranya pengalaman, orang yang dipercaya.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JMM

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing

Description

Jurnal Kesehatan Medika Madani (JKMM) or Madani Medika Health Journal is a scientific media publication that publishes original research papers, review articles and case studies that focus on nursing, midwifery, pharmacy, public health and related topics, published by the Lembaga Penelitian dan ...