MANASA, Jurnal Ilmiah Psikologi
Vol 3 No 1 (2014): Juni, 2014

MIS-INTERPRETASI NILAI P

Agung Santoso (Universitas Sanata Dharma Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2014

Abstract

Tulisan ini bertujuan untuk memaparkan pemahaman mengenai nilai p yang benar dan sekaligus menunjukkan kesalahan-kesalahan yang seringkali terjadi dalam interpretasi maupun pengambilan kesimpulan penelitian terkait dengan nilai p. Pemahaman tentang nilai p dibutuhkan dalam uji signifikansi hipotesis nul yang mengarahkan pada jawaban terhadap masalah penelitian yang diajukan. Tulisan ini juga memaparkan hasil survey yang dilakukan penulis mengenai kesalahan interpretasi nilai p. Hasil survey menunjukkan masih banyak dosenpeneliti-mahasiswa yang keliru memahami nilai p. Penulis memberikan tiga rekomendasi yang kiranya dapat mengatasi kekeliruan ini dan dapat meningkatkan pemahaman dan mendorong praktek analisis statistik yang benar di Psikologi di Indonesia.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

Manasa

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

AIMS AND SCOPE Manasa publishes papers that focus on understanding human behavior as individuals and groups which include in any organization/school/community setting in regard to their personality, emotions, cognition, behavior, and any other psychological aspects and processes, ranging from ...