Jurnal Vokasi
Vol 6, No 1 (2022): Jurnal Vokasi

PENGUATAN KOMPETENSI MELALUI PELATIHAN TES POTENSI AKADEMIK DALAM MENGHADAPI REVOLUSI ERA 4.0 PADA MASA NEW NORMAL

Syarifah Rita Zahara (Pendidikan Fisika, Unversitas Malikussaleh)
Agus Muliaman (Pendidikan Kimia, Unversitas Malikussaleh)
Sirry Alvina (Pendidikan Kimia, Unversitas Malikussaleh)



Article Info

Publish Date
13 Apr 2022

Abstract

Gampong Cot Seurani termasuk salah satu gampong tertua di kecamatan Muara Batu, yang lahirnya sebelum Kemerdekaan Republik Indonesia. Lingkungan disekitar gampoeng ini merupakan daerah kampus dan daerah industri namun kenyataan masih banyak pemuda yang tidak melanjutkan ke jenjang perkuliahan atau bekerja di perusahaan, seleksi ke perguruan tinggi dan bekerja di industri salah satunya harus melalui Tes Potensi Akademik (TPA). Bersumber dari wawancara kepada Geuchik masalah yang ditemukan di gampoeng ini ialah 1) belum optimalnya kecerdasan intelektual pemuda pemudi terhadap materi-materi bidang numerical, verbal dan figural, 2) kurangnya pengetahuan pemuda pemudi terhadap pentingnya TPA dalam mengadapi tes perguruan tinggi dan tes lapangan kerja di era revolusi 4.0, dan 3) minimnya keterampilan pemuda pemudi yang terlatih dan terbiasa dengan soal-soal TPA.Untuk mengatasi masalah ini maka dibutuhkan pelatihan TPA yang bertujuan untuk menguatkan kompetensi dan keterampilan serta pengeahuan mitra mengenai TPA. Pelatihan dilakukan di Gampong Cot Seurani sebanyak 32 JP dengann 5 Kegiatan yaitu: 1)Try Out TPA Awal, 2)Pelatihan Verbal sesuai kaidah bahasa Indonesia 3)Pelatihan matematima dasar angka dan logika, 4)Pelatihan spasial dan gambar 5)Try Out TPA Akhir. Hasil dari kegiatan ini ialah 1) Kompetensi peserta mengenai akademik meningkat 2) Peserta merasa lebih percaya diri dan termotivasi dalam menjalani karir disebabkan meningkatnya kompetensi akademik mereka. Berdasarkan hasil angket peserta pelatihan pada aspek kepuasan mendapatkan rata-rata nilai sebesar 97,2 (sangat tinggi), aspek ketertarikan rata-rata nilai yang didapat sebesar 95,5 (tinggi), aspek motivasi mendapatkan rata-rata nilai sebesar 96,3 (sangat tinggi), aspek pengembangan diri rata-rata nilai yang didapat sebesar 88,7(tinggi).

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

vokasi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Engineering Social Sciences

Description

Jurnal Vokasi mempublikasikan artikel ilmiah dari hasil Penerapan IPTEKS dan Pengabdian Kepada Masyarakat dengan scope pengabdian bidang teknik dan sosial. ...