Ihsan: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 4, No 1 (2022): Ihsan: Jurnal Pengabdian Masyarakat (April)

Membangun Jiwa Peka (Produktif, Edukatif, Kooperatif, dan Aksi) Pada Masyarakat Kelurahan Tanjung Uma

Ita Mustika (Universitas Ibnu Sina)
Dewi Permata Sari (Universitas Ibnu Sina)
Agus Sutiandi (Universitas Ibnu Sina)



Article Info

Publish Date
12 Apr 2022

Abstract

Pendidikan merupakan hal yang sangat penting untuk semua kalangan, baik kalangan muda dan tua. Melalui pendidikan setiap orang dapat memiliki keterampilan dan pengetahuan luas dalam menjalankan semua aktivitas. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah (1) meningkatkan motivasi siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi (2) menumbuhkan kesadaran orangtua dalam memberikan dukungan terhadap anaknya agar mau melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi (3) meningkatkan pengetahuan serta gambaran tentang pendidikan perguruan tinggi pada masyarakat Kelurahan Tanjung Uma RW 06 Kecamatan Lubuk Baja Batam. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian ini adalah dengan melakukan sosialisasi, diskusi dan pembagian paket sembako kepada masyarakat kurang mampu, Adapun materi sosialisasi yang diberikan berkaitan dengan materi pentingnya pendidikan. Hasil dari kegiatan ini adalah orangtua pada masyarakat Kelurahan Tanjung Uma RW 06 Kecamatan Lubuk Baja lebih memahami dan termotivasi agar anaknya dapat melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi setelah lulus dari SMA nantinya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

IHSAN

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Ihsan: Jurnal Pengabdian Masyarakat merupakan jurnal hasil tulisan ilmiah dosen yang merupakan hasil pengabdian kepada masyarakat yang dikelola oleh Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU). Ihsan: Jurnal Pengabdian Masyarakat terbit pertama sekali pada bulan April tahun ...