JEPA (Jurnal Ekonomi Pertanian dan Agribisnis)
Vol 6, No 2 (2022)

Pemasaran Kubis (Brassica oleracea var. Capitata) di Kecamatan Baso Kabupaten Agam

Dian Dian Fauzi (Tamansiswa University)
Syahrial Syahrial (Tamansiswa University)



Article Info

Publish Date
14 Apr 2022

Abstract

Penelitian tentang pemasaran kubis di Kecamatan Baso Kabupaten Agam dengan pedagang perantara untuk tujuan akhir Pekanbaru, dilaksanakan mulai Oktober sampai dengan November 2019. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui rantai tataniaga kubis di Kecamatan Baso Kabupaten Agamdan mengatahui keuntungan yang diterima masing-masing lembaga niaga dalam saluran pemasaran kubis di Kecamatan Baso Kabupaten Agam. Penelitian dilakukan menggunakan metode survey dan dianalisis dengan menggunakan analisa kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan hanya terdapat satu saluran tataniaga kubis yang umumnya digunakan oleh petani di Kecamatan Baso, yaitu petani → pedagang pengumpul → pedagang antar daerah → pedagang pengecer. Besarnya keuntungan yang ditererima oleh pedagang pengumpul sebesar Rp 734,45/Kg. Rp 1.170,20/Kg untuk pedagang antar daerah dan Rp 660,57/Kg untuk pedagang pengecer.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jepa

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Ekonomi Pertanian dan Agribisnis (JEPA) adalah jurnal yang diterbitkan oleh Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian secara reguler setiap tiga bulan sekali untuk tujuan mendeseminasikan hasil penelitian dan pengabdian yang dilakukan oleh mahasiswa, dosen, peneliti dan pengabdi. Topik keilmuan yang ...