JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri)
Vol 6, No 2 (2022): April

INOVASI DESA CERDAS MELALUI PEMANFAATAN APLIKASI SIKIA UNTUK PENINGKATAN LAYANAN KESEHATAN IBU HAMIL DAN BALITA DI MASA PANDEMI COVID-19 DI DESA TRIHARJO, BANTUL

Venny Vidayanti (Prodi Keperawatan, Universitas Respati Yogyakarta)
Sri Hasta Mulyani (Prodi Teknologi Informasi, Universitas Respati Yogyakarta)
Rizky Erwanto (Prodi Keperawatan, Universitas Respati Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
16 Apr 2022

Abstract

Abstrak: Pelayanan posyandu balita dan ibu hamil di Desa Triharjo terhenti pada bulan April sampai September 2020 dan pendokumentasian kegiatan posyandu tidak dapat dilakukan secara optimal karena pendokumentasian masih manual. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) yang dikembangkan oleh tim ini melakukan pengembangan dan penerapan inovasi teknologi tepat guna berupa aplikasi dalam smartphone yang bertujuan untuk membantu pendokumentasian dan kegiatan pemantauan tumbuh kembang balita secara praktis menggunakan smartphone dalam Aplikasi SiKIA (Aplikasi Kesehatan Ibu dan Anak). Metode yang dilakukan mencakup 4 tahapan yaitu tahap survey dan persiapan kegiatan, tahap pengembangan sistem aplikasi SiKIA, tahap implementasi program dan pelatihan serta tahap akhir dan tindak lanjut program. Mitra yang terlibat dalam kegiatan ini adalah puskesmas pandak 2 dan kader kesehatan. Sasaran yang terlibat sebanyak 21 orang. Hasil yang di capai adalah terdapat pemanfaatan aplikasi SIKIA yang melibatkan beberapa mitra dan terjadi peningkatan nilai mean pengetahuan kader sebesar 18,41 poin setelah diberikan pelatihan dan demonstrasi pemanfaatan aplikasi, pelatihan tentang pemantauan kesehatan balita dan ibu hamil.Abstract: From April to September 2020, Posyandu services for toddlers and pregnant women in Triharjo Village were suspended due to manual documentation in Pandemic Covid-19. The community service program teams develop and implement appropriate technological advancements in the form of smartphone applications that aid in documenting and tracking the growth and development of children as well as pregnant women practically utilizing the SiKIA Application. The approach utilized consists of four stages: survey and activity preparation, construction of the SiKIA application system, program implementation and training, and final and follow-up stages of the program. Pandak 2 Public Health Center and health cadres are partners in this project. The aim encompassed up to 21 cadres in Triharjo Village. The outcomes included the use of the SIKIA application, which involved several partners, and an improvement in the mean value of cadre knowledge by 18.41 points following training and demonstrations on application use, as well as instruction on monitoring toddlers' and pregnant women's health.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jmm

Publisher

Subject

Other

Description

JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri) is a journal published by the Mathematics Education Departement of Education Faculty of Muhammadiyah University of Mataram. JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri) aims to disseminate the results of conceptual thinking and ideas, especially the results of educational research ...