Jurnal Ilmu Kimia Universitas Brawijaya
Vol 2, No 2 (2014)

Adsorpsi Seng(II) Menggunakan Biomassa Azolla microphylla Diesterifikasi dengan Asam Sitrat

Indriana, Mega Dona (Unknown)
Purwonugroho, Danar (Unknown)
Darjito, Darjito (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Oct 2014

Abstract

Penelitian tentang adsorpsi seng(II) menggunakan biomassa Azolla microphylla yang diesterifikasi dengan asam sitrat telah dilakukan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan suatu kondisi optimum adsorpsi seng(II) oleh biomassa Azolla microphylla yang telah diesterifikasi dengan asam sitrat dan kapasitas adsorpsi biomassa hasil esterifikasi terhadap seng(II). Esterifikasi biomassa Azolla microphylla dilakukan dengan  mensuspensikan 5 g biomassa dalam 50 mL larutan asam sitrat 0,8 M kemudian dikeringkan dalam oven pada 60 oC. Setelah itu, suspensi kering dipanaskan pada 120oC selama 3,5 jam. Percobaan  adsorpsi menggunakan sistem batch pada biomassa kering dengan ukuran 120-150 mesh dengan variasi pH, waktu kontak, dan variasi konsentrasi. Kemudian konsentrasi seng(II) setelah adsorpsi ditentukan menggunakan SSA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi optimum terjadi pada pH 6 dan waktu kontak 45 menit. Berdasarkan persamaan adsorpsi isotermis Langmuir dapat diperoleh informasi bahwa kapasitas adsorpsi (Qmax) biomassa yang diesterifikasi (21,09 mg/g) memiliki nilai relatif sama dengan kapasitas adsorpsi biomassa yang tidak diesterifikasi (21,14 mg/g).

Copyrights © 2014