Jurnal IPTEK
Vol 21, No 1 (2017)

OPTIMASI RESPON GERAKAN KAPAL IKAN CATAMARAN TERHADAP GELOMBANG REGULLER

Romadhoni Romadhoni (Politeknik Negeri Bengkalis)



Article Info

Publish Date
31 May 2017

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui performa olah gerak kapal ikan tipe katamaran, melalui respons kapal terhadap gelombang beam sea, following sea dan head sea yang menimbulkan gerakan osilasi dalam 6 derajat kebebasan. Kapal yang dijadikan sebagai  model adalah kapal hasil optimisasi kapal pembanding dengan ukuran utama LBP 16,0 m; B 6,0 m; H 4,0 m dan T 1,5 m. Kapal dimodelkan dengan menggunakan program Maxsurf, kemudian model dianalisa dengan menggunakan Seakeeper untuk mengetahui RAO kapal seperti heaving, rolling, dan pitching. Data input seperti kecepatan kapal, sudut heading dan tipe spektrum gelombang dimasukkan untuk dapat menampilkan informasi respons kapal. Besar RAO  untuk gerak heave maksimum terjadi pada kecepatan 14 knot arah 180° dengan nilai RAO sebesar 3,389 m/m pada frekuensi 0,41 rad/s, nilai roll maksimum terjadi sudut datang gelombang 135° saat kecepatan kapal 0/ms dengan nilai RAO 1,34 deg/m pada frekuensi 1,67 rad/s, sedangkan nilai roll minimum terjadi pada kecepatan 14 knot dengan sudut datang 135o nilai RAO 2.096 deg/m. pada fekuensi 1.11 rad/s dan ilai pith maksimum terjadi pada kecepatan kapal 14 knot dengan sudut datang 180o nilai RAO 5.66 deg/m. pada fekuensi 1.27 rad/s. Dari hasil penelitian dapat disimpulkankapal ikan jenis katamaran ini memiliki performa yang baik saat beroperasi dilaut.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

IPTEK

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Jurnal IPTEK - Media Komunikasi Teknologi Diterbitkan secara berkala setahun 2 (dua) kali pada bulan Mei dan Desember oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM), Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya (ITATS). Jurnal ini memuat hal-hal yang berkaitan dengan bidang Teknik Sipil, ...