Piktorial : Journal of Humanities
Vol 4, No 1 (2022): Piktorial l Journal of Humanities

MAJAS METAFORA DALAM LIRIK LAGU TULUS PADA ALBUM GAJAH

Imad Fahri Fadillah (Universitas Pamulang)
Dede Fatinova (Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
13 May 2022

Abstract

Penelitian tentang majas metafora dalam lirik lagu ini bertujuan untuk mendeskripsikan jenis majas metafora dan makna leksikal  yang terdapat  di  dalam  lagu  Tulus  pada  album  “Gajah”.  Selain  itu penelitian ini juga membahas tentang segi sintaksis majas metafora yang terdapat dalam lirik lagu. Teori  yang  digunakan  dalam  penelitian  majas  metafora  ini  adalah  teori  dari  Ullman  (1977), sedangkan teori tentang metafora dari segi sintaksis menggunakan teori dari Wahab (1995). Data dalam  penelitian  ini  adalah  9  lirik  lagu  Tulus  pada  album  “Gajah”  dan  dikumpulkan  dengan menggunakan metode simak dan catat yang selanjutnya di olah kembali agar data – data tersebut sesuai dengan teori yang digunakan. Dari sembilan lagu Tulus yang terdapat dalam album “Gajah” terdapat 34 data yang dianalisis dalam penelitian ini. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa jenis majas  metafora  yang  terdapat  dalam  album  tersebut  ada  34  data.  Data  –  data  tersebut  jika diklasifikasikan meliputi 1 data metafora antropomorfis, 6 data metafora binatang, 5 data metafora dari  abstrak  ke  konkret,  5 data metafora  sinaestetik,  5  data  metafora  nominatif,  7  data  metafora predikatif  dan  5  data  metafora  kalimat.  Ke  34  data  tersebut  sudah  dibagi  sesuai  dengan pembahasannya  masing  –  masing  dan  sesuai  dengan  teori  prndukung  yang  digunakan  dalam penelitian ini sehingga dapat menghasilkan data yang sesuai.Kata kunci :majas, majas metafora, makna leksikal, fungsi metafora, lirik lagu, Tulus

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

PTL

Publisher

Subject

Religion Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Piktorial - Jurnal Humaniora bertujuan untuk mengembangkan diri sebagai jurnal pelopor untuk ilmu-ilmu Humaniora dengan fokus pada perilaku humaniora. Bidang-bidang yang relevan dengan ruang lingkup jurnal meliputi Ilmu Sosial, Kebudayaan, Pendidikan, Sejarah, Pariwisata, Gender, Studi Media dan ...