Jurnal Manajemen dan Bisnis Kreatif
Vol 7 No 2 (2022): Jurnal Manajemen & Bisnis Kreatif

ANALISIS KOMPARATIF BRAND AMBASSADOR ”KOREAN WAVE” ANTARA E-COMMERCE LUAR NEGERI DAN E-COMMERCE DALAM NEGERI (STUDI ANTARA SHOPEE ”BLACKPINK” DAN TOKOPEDIA”BTS”)

Robby Fauji (Universitas Buana Perjuangan Karawang)
Laras Ratu Khalida (Universitas Buana Perjuangan Karawang)
Syifa Pramudita Faddila (Universitas Buana Perjuangan Karawang)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2022

Abstract

ABSTRAK Teknologi internet berkembang secara massif di Indonesia. Perannya juga semakin penting dalam berbagai sektor kehidupan seperti sosial, ekonomi, dan politik. Hal ini ditunjukan dari jumlah pengguna internet yang meningkat setiap tahunnya di Indonesia. Baerdasarkan hasil survey dari Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) jumlah pengguna mengalami kenaikan setiap tahunnya, hingga kuartal II tahun 2020 naik menjadi 73,7% dari populasi atau setara 196,7 juta pengguna. E-Commerce menjadi bisnis yang memiliki peluang cukup besar dikarenakan perubahan gaya hidup membeli produk melalui online, terutama oleh generasi milenial dan jumlah pengguna internet di Indonesia yang kini sudah hamper mencapai 200 juta pengguna. Fenomena Korean Wave melalui drama, film dan musiknya serta Brand Ambassador saat ini menjadi trend strategi pemasaran yang digunakan oleh banyak perusahaan (www.scmp.com, 2014). Shopee dan Tokopedia sama-sama memaksimalkan fenomena “Korean wave” atau hallyu Wave serta Brand Ambassador yang sekarang semakin ramai di kawasan Asia Tenggara dan tidak terkecuali juga di Indonesia sebagai strategi pemasaran. Untuk menaikan brand-nya agar lebih dikenal oleh masyarakat Indonesia, Shopee memilih girlband Blackpink sedangkan Tokopedia memilih boygrup BTS yang sama-sama berasal dari Korea Selatan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis perbedaan iklan elektronik antara 2 e-Commerce besar di Indonesia yaitu Tokopedia dan Shopee. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dan menggunakan uji-t sampel independen. Ukuran sampel penelitian ini adalah 100 pelanggan dari kedua e-Commerce. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan signifikan dalam antara Brand Ambassador Tokopedia dan Shopee. . Kata kunci : e-Commerce, Brand Ambassador, Internet

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Manajemen

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Manajemen dan Bisnis Kreatif Dikelola oleh program studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Buana Perjuangan Karawang. Ruang lingkup jurnal adalah manajemen keuangan, manajemen pemasaran, manajemen sumber daya manusia, manajemen operasi dan bisnis ...