Jurnal Peduli Masyarakat
Vol 4 No 1 (2022): Jurnal Peduli Masyarakat: Maret 2022

Pengabdian Masyarakat: Inovasi Senam Peregangan Sendi sebagai Upaya Promotif dan Preventif terhadap Peningkatan Kadar Asam Urat pada Lansia di Dusun Sokokerep, Desa Garangan, Kecamatan Wonosamodro Kabupaten Boyolali

Aris Widiyanto (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)
Artha Budi Susila Duarsa (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)
Ahmad Syauqi Mubarok (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)
Tio Guntur Prabowo (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)
Wahyu Prayoga (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)
Rio Aji (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)
Anita Dina (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)
Nike Agustina (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)
Sulistyaningsih Miya (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)
Tiyas Larasati (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)
Meita Putri (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)
Wahyu Prayogi (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)
Umi Fatonah (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)
Rosalinda Permatasari (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)
Aliffiyah Dewi (Unknown)
Asifa Choiri (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)
Nurrul Novianti (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)
Syerlita Yossi (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)
Ndaru Sukma Putra (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mambaul Ulum Surakarta)



Article Info

Publish Date
28 Mar 2022

Abstract

Penyakit asam urat (gout) adalah penyakit yang sering ditemukan dan tersebar di seluruh dunia. Gangguan metabolisme yang menjadi dasar gout adalah hiperurisemia yang didefinisikan sebagai peningkatan kadar asam urat lebih dari 7,0 ml/dl (laki-laki) dan 6,0 mg/dl pada perempuan. Dusun Sokokerep merupakan salah satu Dusun yang berada di Desa Garangan, Kecamatan Wonosamodro, Kabupaten Boyolali, Provinsi Jawa Tengah. Dusun Sokokerep terdiri dari 96 kepala keluarga, dengan jumlah penduduknya sendiri sebesar 170 orang. Berdasarkan hasil survey keluarga dengan pendekatan Indonesia Sehat didapatkan hasil bahwa di Dusun sokokerep terdapat beberapa permasalahan kesehatan, seperti peningkatan kadar asam urat, tekanan darah tinggi. Metode yang digunakan adalah edukasi kepada masyarakat dan mengaplikasikan senam peregangan sendi bersama peserta (lansia) dengan pendampingan oleh tim pengabdian masyarakat. Pelaksanan kegiatan dimulai dengan pemeriksaan kesehatan seperti cek tekanan darah, asam urat. Edukasi yang dilakukan menggunakan media lembar balik, video, ceramah serta praktikum (praktik secara langsung senam asam urat). Kegiatan pengabdian masyarakat inovasi senam peregangan sendi meliputi : Pemeriksaan Kesehatan, edukasi (penyampaian materi seputar pengertian, penyebab, tanda gejala, komplikasi, upaya-upaya yang dapat dilakukan dalam pencegahan peningkatan kadar asam urat). Media yang digunakan adalah lembar balik serta disampaikan dengan ceramah. senam peregangan sendi. Edukasi/Pendidikan Kesehatan yang diberikan mampu dipahami dengan baik oleh peserta kegiatan dibuktikan dengan adanya interaksi aktif saat pelaksanaan, dari umpan balik yang diberikan, peserta mampu menyebutkan pengertian, penyebab, tanda gejala, komplikasi dari asam urat. Senam peregangan sendi: peserta mampu melakukan gerakan-gerakan senam peregangan sendi secara urut baik gerakan kaki ataupun tangan dengan pendampingan tim pengabdian masyarakat. Peserta (lansia) antusias dalam mengikuti kegiatan, mampu meningkatkan pengetahuan seputar asam urat, peserta (lansia) mampu melakukan senam peregangan sendi secara mandiri, kegiatan senam peregangan sendi dapat dilaksanakan seminggu 2 kali dengan durasi waktu 15 – 25 menit.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JPM

Publisher

Subject

Education Health Professions Languange, Linguistic, Communication & Media Medicine & Pharmacology Other

Description

JURNAL PEDULI MASYARAKAT merupakan jurnal pengabdian masyarakat yang diterbitkan oleh Global Health Science Group pada volume 1 nomor 1 November 2019 dengan p-ISSN 2715-6524 dan e-ISSN 2721-9747 Jurnal ini menerima manuskrip yang berfokus pada kegiatan yang ada di masyarakat baik dalam bidang ...