Jurnal Penelitian Sains
Vol 24, No 1 (2022)

Potensi Batang Pisang (Musa paradisiaca l) sebagai bioreduktor dalam Green Sintesis Ag nanopartikel

Nadiatul Fajri (Unknown)
Levi Febiola Aulia Putri (Universitas Jambi)
Muhamad Reza Prasetio (Universitas Jambi)
Nur Azizah (Universitas Jambi)
Yoga Pratama (Universitas Jambi)
Nindita Clourisa Amaris Susanto (Universitas Jambi)



Article Info

Publish Date
31 May 2022

Abstract

Green sintesis Ag nanopartikel menggunakan ekstrak tumbuhan sebagai bioreduktor untuk mereduksi spesies Ag+ menjadi Ag0. Batang tanaman pisang dipilh sebagai bioreduktor karena mengandung senyawa metabolit sekunder. Uji kandungan metabolit sekunder pada batang pisang diketahui mengandung alkaloid, flavonoid, tanin, dan triterpenoid. Karakterisasi Ag nanopartikel menggunakan UV-Vis dan XRD. Hasil analisis menggunakan spektroskopi UV-Vis menunjukkan panjang gelombang maksimum 447 nm yang mengindikasikan terbentuknya Ag nanopartikel. Sedangkan hasil pengukuran XRD diketahui pola difraksi nanopartikel perak ditemukan nilai 2???? yaitu 39,1o;44,3o; 64,5o dan 77,4o.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jps

Publisher

Subject

Chemistry Mathematics Physics

Description

Jurnal Penelitian Sains (JPS) MIPA UNSRI merupakan wahana komunikasi ilmiah di bidang sains serta lintas ilmu yang terkait; diterbitkan sejak 1 Oktober 1996 oleh UP2M FMIPA Universitas Sriwijaya. Jurnal ini berisikan tulisan atau karangan ilmiah dalam berbagai bidang tersebut yang diangkat dari ...