Muhamad Reza Prasetio
Universitas Jambi

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Potensi Batang Pisang (Musa paradisiaca l) sebagai bioreduktor dalam Green Sintesis Ag nanopartikel Nadiatul Fajri; Levi Febiola Aulia Putri; Muhamad Reza Prasetio; Nur Azizah; Yoga Pratama; Nindita Clourisa Amaris Susanto
Jurnal Penelitian Sains Vol 24, No 1 (2022)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (548.211 KB) | DOI: 10.56064/jps.v24i1.668

Abstract

Green sintesis Ag nanopartikel menggunakan ekstrak tumbuhan sebagai bioreduktor untuk mereduksi spesies Ag+ menjadi Ag0. Batang tanaman pisang dipilh sebagai bioreduktor karena mengandung senyawa metabolit sekunder. Uji kandungan metabolit sekunder pada batang pisang diketahui mengandung alkaloid, flavonoid, tanin, dan triterpenoid. Karakterisasi Ag nanopartikel menggunakan UV-Vis dan XRD. Hasil analisis menggunakan spektroskopi UV-Vis menunjukkan panjang gelombang maksimum 447 nm yang mengindikasikan terbentuknya Ag nanopartikel. Sedangkan hasil pengukuran XRD diketahui pola difraksi nanopartikel perak ditemukan nilai 2???? yaitu 39,1o;44,3o; 64,5o dan 77,4o.
Kalium Iodida (KI) Dan Ekstrak Air Getah Merkubung (Macaranga Gigantea) Terhadap Inhibisi Korosi Pada Baja Lunak Dalam Media Air Gambut Armitha Dea Pradina; Muhamad Reza Prasetio; Diah Riski Gusti; Intan Lestari
Jurnal Penelitian Sains Vol 25, No 1 (2023)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56064/jps.v25i1.700

Abstract

Lahan gambut terbesar di dunia terdapat disalah satu negara yaitu Indonesia. Lahan gambut di Indonesia terutama terdapat diSumatra, Papua dan Kalimantan. Umumnya keperluan konstruksi bangunan cepat terjadi proses korosi dilingkungan yang asam seperti dilingkungan tanah gambut. Korosi merupakan permasalahan umum yang sering terjadi dilingkungan sekitar. Cara yang dapat dilakukan untuk memperlambat laju reaksi korosi, diantaranya dengan penambahan zat tertentu yang berfungsi sebagai inhibitor alami seperti ekstrak bahan alam. Ekstrak getah merkubung (Macaranga gigantea) dengan penambahan KI 0,02 M berpotensi sebagai inhibitor korosi pada baja lunak. Metode yang digunakan yaitu kehilangan berat dengan variasi konsentrasi ekstrak dan variasi suhu. Karakterisasi yang digunakan yaitu Spektrofotometri Fourier Transform Infrared (FTIR) untuk mengidentifikasi gugus fungsi tertentu pada senyawa metabolit sekunder dari ekstrak air getah Macaranga gigantea dan KI 0,02 M.  Scanning Electron Microscopy (SEM) Untuk memberikan informasi mengenai morfologi permukaan baja. Nilai efisiensi inhibisi ekstrak getah merkubung (Macaranga gigantea) dengan penambahan KI 0,02 M pada baja lunak dalam media air gambut meningkat seiring meningkatnya konsentrasi ekstrak dan meningkatnya suhu perendaman.