Jurnal Fisika : Fisika Sains dan Aplikasinya
Vol 7 No 1 (2022): Jurnal Fisika : Fisika Sains dan Aplikasinya

SOLUSI PERSAMAAN MEDAN GRAVITASI EINSTEIN SIMETRI BOLA STATIS DENGAN SUMBER FLUIDA IDEAL

Muh. Fachrul Latief (Jurusan Fisika,Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo)
Idawati Supu (Jurusan Fisika,Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo)



Article Info

Publish Date
24 Apr 2022

Abstract

Dalam studi ini telah ditelaah kembali solusi dari metrik Tolman, di mana tensor energi momentum yang digunakan untuk menyelesaikan solusi persamaan medan Einstein simetri bola untuk keadaan statis adalah persamaan fluida ideal dengan kasus persamaan geodesik pada koordinat bergerak (co-moving coordinate). Beberapa hal yang ditelaah mulai dari perumusan Metrik Tolman, perumusan Persamaan Medan Einstein dan solusinya, serta Solusi dari medan gravitasi untuk fluida yang tidak dimampatkan. Solusi yang ditelaah memberikan pendekatan bagaiamana sebuah materi yang masif mengalami keruntuhan fluida pada syarat interior dan eksterior dari metrik Schwarzschildnya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

FISA

Publisher

Subject

Astronomy Earth & Planetary Sciences Electrical & Electronics Engineering Materials Science & Nanotechnology Physics

Description

Jurnal Fisika – Fisika Sains dan Aplikasinya diterbitkan oleh Jurusan Fisika, Fakultas Sains dan Teknk - Universitas Nusa Cendana secara berkala (setiap 6 bulan) yaitu setiap bulan April dan Oktober, dengan tujuan untuk menyebarluaskan hasil penelitian, pengkajian, dan pengembangan bidang Fisika ...