Jurnal Pasopati : Pengabdian Masyarakat dan Inovasi Pengembangan Teknologi
Vol 4, No 2 (2022)

PENDAMPINGAN BAHASA INGGRIS PRAKTIS PELAKU USAHA DI KAWASAN PESISIR PANTAI BARU YOGYAKARTA UNTUK PENINGKATAN EKONOMI KELUARGA

Sri Sartini (Prodi Studi Nautika, Sekolah Tinggi Maritim Yogyakarta)
Heni Dwi Iryanti (Program Studi Transportasi, Sekolah Tinggi Maritim Yogyakarta, Jl. Magelang Km.4,4 Yogyakarta, 55284)
Yudhanita Pertiwi (Program Studi Nautika, Sekolah Tinggi Maritim Yogyakarta, Jl. Magelang Km.4,4 Yogyakarta, 55284)



Article Info

Publish Date
31 May 2022

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini bermitra dengan para pelaku usaha di kawasan pesisir Pantai Baru Yogyakarta. Mitra tergabung dalam komunitas pedagang dengan nama Ulam Sari. Komunitas pedagang Ulam Sari memerlukan kemampuan berbahasa Inggris praktis guna mendukung mereka dalam memasarkan barang dagangannya lebih luas kepada para wisatawan asing yang banyak berkunjung ke daerah pantai tersebut. Minimnya kemampuan berbahasa Inggris praktis menghambat kemampuan komunikasi terhadap wisatawan asing. Oleh karena itu dalam kegiatan ini diberikan pelatihan tentang berbagai metode pembelajaran berkomunikasi secara praktis yang mudah diserap dan dipraktikkan oleh para mitra dari berbagai usia dan latar belakang pendidikan sebagai bekal dalam upaya meningkatkan perekonomian keluarga. Metode penyelesaian yang digunakan pada program ini adalah melakukan evaluasi terhadap komunitas Ulam Sari dalam berkomunikasi praktis bahasa Inggris. Hasilnya sekarang para pelaku usaha di komunitas Ulam Sari sudah memiliki kemampuan berbicara secara praktis terutama dalam topik menawarkan barang atau jasa, menyebutkan harga, tawar menawar barang dan jasa serta merespon percakapan sederhana sesuai rutinitas sehari-hari. Di samping itu kepercayaan diri para pedagang meningkat setelah mendapatkan kegiatan pendampingan.  Kata kunci : Bahasa Inggris, praktis, pesisir

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

pasopati

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Automotive Engineering Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Earth & Planetary Sciences Electrical & Electronics Engineering Environmental Science Industrial & Manufacturing Engineering

Description

urnal Pasopati : Pengabdian Masyarakat dan Inovasi Pengembangan Teknologi, adalah jurnal ilmiah nasional sebagai media bagi para akademisi untuk mempublikasikan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat di bidang teknologi pada khususnya dan bidang lain pada umumnya. Jurnal PASOPATI terdaftar dalam ...