Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan
Vol 11, No 1 (2022): Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan

Pengaruh latihan aksi reaksi terhadap kelincahan dalam pembelajaran pendidikan jasmani, olahraga, dan kesehatan melalui pembelajaran online

Yudhi Esa Saputra (Program Studi Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Universitas Tangerang Raya)
Muh. Khaedir Lutfi (Universitas Tangerang Raya)
Nurdin Kamil (Universitas Tangerang Raya)
Nada Fitriyani (Universitas Tangerang Raya)
Ariiq Nasrori Akbar (Program Studi Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Universitas Tangerang Raya)



Article Info

Publish Date
31 May 2022

Abstract

Aksi reaksi merupakan unsur yang sangat penting bagi peserta didik karena akan mempengaruhi respon dalam berpikir, adaptasi, dan pengambilan keputusan. Sedangkan kelincahan merupakan suatu komponen kondisi fisik yang dibutuhkan oleh setiap orang untuk berpindah tempat dari satu titik ke titik yang lain dengan didukung oleh beberapa item kondisi fisik yang lain.  Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi pengaruh dari latihan aksi reaksi terhadap kelincahan. Selain itu, prediksi besaran nilai kelincahan dari latihan aksi reaksi yang dilakukan siswa juga diperhitungkan. Subjek di penelitian ini sebanyak 22 peserta didik kelas V (lima) di sekolah yang ada di Kab. Tangerang. Data latihan aksi reaksi dikumpulkan melalui lembar observasi guru, sedangkan data kelincahan diperoleh dari instrumen tes Dogging run. Data dalam penelitian dianalisis dengan cara kuantitatif dengan metode regresi linier sederhana. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini telah melalui uji asumsi klasik yaitu : (1) Uji normalitas menggunakan One-Sample Kolmogorov-Smirnov test, (2) Uji Heteroskedastisitas menggunakan uji Gletser, dan (3) Uji linieritas. Selanjutnya peneliti melakukan uji regresi linier sederhana dengan melihat nilai taraf signifikansi. Setelah itu, diperoleh persamaan regresi linier sederhana yaitu  Y=3,886+0,234. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh signifikan dari latihan aksi  reaksi terhadap kelincahan dalam gerakan lokomotor.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

altius

Publisher

Subject

Education Medicine & Pharmacology Public Health Social Sciences Other

Description

Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan is a national scientific journal open to seeking innovation, creativity, and novelty. This journal particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of sport areas as follows: 1. Physical Education; 2. Sport Education; 3. Sport ...