cover
Contact Name
Destriana
Contact Email
destriana@fkip.unsri.ac.id
Phone
+6289668919112
Journal Mail Official
altius@fkip.unsri.ac.id
Editorial Address
Jl. Raya Palembang-Prabumulih KM 32, Indralaya, Ogan Ilir, Sumatera Selatan 30862
Location
Kab. ogan ilir,
Sumatera selatan
INDONESIA
Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan
Published by Universitas Sriwijaya
ISSN : 2087927X     EISSN : 26850516     DOI : https://doi.org/10.36706/altius
Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan is a national scientific journal open to seeking innovation, creativity, and novelty. This journal particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of sport areas as follows: 1. Physical Education; 2. Sport Education; 3. Sport Recreation; 4. Sport Nutrition; 5. Sport Science; 6. Sport Coaching.
Articles 173 Documents
TINJAUAN OLAHRAGA FUTSAL Syafaruddin Syafaruddin
Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan Vol 7, No 2 (2018): Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/altius.v7i2.8108

Abstract

ABSTRAK: Olahraga Futsal adalah olahraga sepakbola dalam ruangan dengan kompetensi kemampuan teknik tinggi, dengan pemain sedikit waktu bermain cepat dan kesempatan mencetak skor lebih besar. Futsal adalah olahraga yang dinamis, dimana para pemainnya dituntut untuk selalu bergerak dan dibutuhkan keterampilan teknik yang baik serta mempunyai determinasi yang tinggi. Dilihat dari segi teknik keterampilan Futsal hampir sama dengan lapangan rumput, hanya perbedaan yang paling mendasar dalam Futsal banyak mengontrol atau menahan bola dengan menggunakan telapak kaki (sole), karena permukaan lapangan yang keras para pemain harus menahan bola tidak boleh jauh dari kaki, karena apabila jauh dari kaki dengan ukuran lapangan yang kecil pemain lawan akan mudah merebut bola. Kata Kunci: drill, bermain, kemampuan gerak dasar, smash silang
PENGARUH LATIHAN SELF TALK DAN IMAGERY RELAXATION TERHADAP KONSENTRASI DAN AKURASI TEMBAKAN 3 ANGKA CABANG OLAHRAGA BOLABASKET Riyan Pratama; Bayu Hardiyono; Ahmad Muchlisin Natas Pasaribu
Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan Vol 9, No 1 (2020): Altius Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/altius.v9i1.11492

Abstract

Abstract. This study aims to determine the effect of self-talk and Imagery relaxation exercises on the concentration and accuracy of 3point shoot in basketball. The method used in this study was an experimental design with two groups pretest-posttest design. The subjects in this study were 12 young basketball athletes with 6 male and 6 female with purposive sampling, who were divided into two groups of experimental groups with match subject ordinal pairing (MSOP) based on the ranking of tembakan 3 angka accuracy. The instrument used is a modification of the AAHPRED basketball skill test speed spot shoot (3 point accuracy shot) and concentration grid. The data analysis technique used is  paired t test with significance level ? = 0.05. The results of this study showed (1) there is  a significant difference in the effect of exercise between self talk and Imagery relaxation exercises on concentration with each having an increase of 27.71% (self talk) and 10.97% (imagery relaxation), (2) there os significant differences  effect between self-talk and Imagery relaxation exercises in increase of  the accuracy of  tembakan 3 angka with each increase 38.61% (self talk) and 20.88% (imagery relaxation). Exercise using self talk has better benefits in increasing concentration and accuracy of tembakan 3 angka accuracy.Keyword :Self talk, imagery relaxation, concentration, tembakan 3 angka
IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN PENJAS ADAPTIF PADA ANAK-ANAK KEBUTUHAN KHUSUS DI SEKOLAH DASAR INKLUSIF Aref Vai; Jeri Lorenza
Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan Vol 8, No 1 (2019): Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/altius.v8i1.8243

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi pembelajaran Penjas Adaptif, Anak Bekebutuhan Khusus di Sekolah Dasar Inklusi Kecamatan Rumbai. Metode penelitian menggunakan Penelitian Kuantitatif deskriptif dengan menggunakan metode survei dan instrumen berupa angket implementasi pembelajaran Penjas Adaptif dengan validitas 0,885, reliabilitas 0,959, dan kompetensi guru serta sarana dan prasarana dengan sampel sebanyak 3 guru. Teknik analisis penelitian deskriptif kuantitatif menggunakan persentase. Berdasarkan hasil penelitian bahwa penerapan Pembelajaran Adaptif Penjas pada anak berkebutuhan khusus di sekolah dasar inklusi kecatamatan Rumbai Pesisir  mengacu pada kategori baik 45%, 43% cukup baik dan kurang baik 12% dan 0% tidak baik kategori. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa implementasi pembelajaran Penjas Adaptif pada anak berkebutuhan khusus  di sekolah dasar inklusi di Kecamatan Rumbai Pesisir mengacu pada kategori baik. Kata Kunci: Implementasi,Pembalarajan Penjas Adaftif, Sekolah Dasar Inklusi
PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN ATLETIK BERBASIS PERMAINAN DI SEKOLAH DASAR Sukirno Sukirno; Reza Resah Pratama
Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan Vol 7, No 2 (2018): Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/altius.v7i2.8095

Abstract

ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model pembelajaran Atletik berbasis permainan di Sekolah Dasar (SD), guna memperoleh data hasil efektivitas Pengembangan Model pembelajaran Atletik berbasis permainan pada anak usia Sekolah Dasar. Penelitian ini adalah penelitian pengembangan menggunakan Research and Development dari Sugiyono. Subjek Penelitian adalah anak Sekolah Dasar usia 7 s.d 12 tahun di Kota Palembang. Berdasarkani hasil uji coba skala kecil dilakukan kepada 20 anak subjek. Sedangkan pada hasil uji coba skala besar dilakukan kepada 40 anak subjek. Hasil uji efektivitas produk utama dilakuan kepada 80 anak. Permainan secara keseluruhan dinyatakan layak dan efektif dalam mengembangkan gerak dasar atletik melalui  permainan kecil untuk anak usia 7 s.d 12 tahun. Produk hasil penelitian berupa buku pedoman gerak dasar atletik berbasis permainan kecil dan tradisional. Hasil penelitian membuktikan bahwa pengembangan model pembelajaran gerak dasar atletik berbasis permainan, untuk anak usia 7 s.d 12 tahun  telah dinyatakan valid oleh ahli belajar motorik, ahli aktifitas fisik dan praktisi pendidikan anak usia Sekolah Dasar (SD). Kesimpulan bahwa model pembelajaran gerak dasar berbasis permainan kecil dan tradisonal  terbukti 85% dapat meningkatkan kemampuan gerak dasar atletik, meningkatkan motivasi, membangun rasa percaya diri serta keberanian.Kata Kunci: pengembangan, model, pembelajaran atletik, berbasis permainan
PENGEMBANGAN MODEL LATIHAN KETERAMPILAN TEKNIK BAWAH PENCAK SILAT UNTUK ATLET KATEGORI TANDING REMAJA Silvia Listiana; Isdaryono Isdaryono
Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan Vol 8, No 2 (2019): Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/altius.v8i2.9510

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan model latihan dan mengetahui efektivitas model latihan keterampilan teknik bawah pencak silat atlet kategori tanding remaja. Penelitian pengembangan mengacu pada langkah pengembangan dari Borg & Gall yang dimodifikasi menjadi dua tahap, (1)  pra-pengembangan, (2) pengembangan. Uji coba skala kecil dilakukan terhadap atlet pencak silat kategori tanding remaja di pusat pembinaan atlet pencak silat remaja Kota Bandar Lampung. Uji coba skala besar dan efektivitas dilakukan terhadap siswa ekstrakurikuler Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 7 Bandar Lampung dan SMA Negeri 3 Bandar Lampung. Instrumen pengumpulan data menggunakan angket, skala penilaian, lembar observasi, lembar keefektifan, tes keterampilan. Teknik analisis data menggunakan penilaian acuan patokan dan uji-t. Produk penelitian yang dihasilkan terdiri dari 3 model latihan (1) teknik sapuan rebah, (2) teknik sirkel bawah, (3) teknik guntingan bawah. Berdasarkan penilaian para ahli dan uji keefektifan disimpulkan bahwa model latihan layak dan efektif untuk digunakan.
Analisis kondisi fisik calon petani muda Jambi Sukendro Sukendro; Rasyono Rasyono; Boy Indrayana
Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan Vol 10, No 1 (2021): Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/altius.v10i1.14099

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui status kondisi fisik petani muda calon magang Jepang BPP Jambi tahun 2021. Kondisi fisik yang baik akan menunjang seseorang lebih produktif dalam melalukan aktifitas keseharian dalam profesi ataupun pekerjaan. Penelitian ini menggunakan instrumen tes fisik meliputi (1) tes kekuatan daya tahan otot lengan menggunakan tes push up 60 detik, (2) tes kekuatan daya tahan otot perut menggunakan tes sit up 60 detik, (3) tes kecepatan maksimal menggunakan tes lari 40 meter, (4) tes kelincahan menggunakan suttle run, (5) tes daya tahan aerobik (VO2max) menggunakan tes MFT. Tes ini akan menghasilkan skala penilaian untuk mengukur performance seseorang yang digambarkan melalui angka kuantitatif. Hasil tes menunjukkan bahwa 12 peserta magang kategori putri yang mengikuti tes hanya 11 peserta yang didapat 2 orang kategori baik, 5 orang dengan kategori sedang, dan 4 orang dengan kategoti kurang, serta 1 orang tidak mengikuti tes fisik. 32 peserta magang hanya 31 yang mengikuti tes kategori putra didapat 15 orang kategori baik sekali, 14 orang dalam kategori baik, 2 orang dengan kategori sedang dan 1 orang tidak mengikuti tes fisik. Status kondisi fisik dari hasil penelitian ini dapat dijadikan dasar pertimbangan untuk menentukan kelulusan seleksi petani muda calon magang Jepang BPP Jambi tahun 2021.
PENGARUH OPEN SKILL TERHADAP KETEPATAN PUKULAN FOREHAND DRIVE DALAM EKSTRAKURIKULER TENIS MEJA Sy Muherman; Sari Ramona
Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan Vol 6, No 1 (2017): Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/altius.v6i1.8231

Abstract

Abstrak: Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh open skill terhadap ketepatan pukulan forehand drive permainan tenis meja melalui latihan multiball di SMP Negeri 1 Indralaya. Metode yang digunakan dalam peneitian ini adalah Eksperimen dengan menggunakan pre test dan post test one group. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh siswa yang mengikuti ekstrakurikuler tenis meja di SMP Negeri 1 Indralaya dan sampel penelitian berjumlah 30 siswa. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara tes awal dan tes akhir dan pemberian perlakuan latihan multiball. Ketepatan dalam pukulam forehand drive tenis meja dilakukan tes yaitu dengan menggunakan sasaran. Berdasarkan tes awal yang ketepatan pukulan forehand drive siswa ekstrakurikuler SMP Negeri 1 Indralaya, diperoleh rata-rata (mean) 7,1, simpangan baku adalah 4,02, nlai terbesar 17, nilai terkecil 1 dan rentangannya adalah 16, sedangkan tes akhir diperoleh rata-rata (mean) adalah 10,2, simpangan baku adalah 4,66, nilai terbesar adalah 20 dan nilai terkecil adalah 3, dan rentangannya adalah 17. Terdapat perbedaan yang signifikan kenaikan rata-rata 3,1. Setelah dilakukan uji hipotesis dengan statistik uji t, dengan taraf signifikasi 0,05 didapatkan  (18,0)  sedangkan   (2,048), maka >. Open skill menggunakan latihan multiball dapat meningkatkan ketepatan pukulan forehan drive permainan tenis meja dalam  ekstrakurikuler SMP Negeri 1 Indralaya. Kata kunci : open skill, multiball, forehand drive, permainan tenis meja
KONSUMSI AIR BEROKSIGEN DAN LATIHAN MENURUNKAN PERSEN LEMAK TUBUH PADA WANITA Sugiharto Sugiharto; Ardi Setyo Nugroho; Mulastin Mulastin; Suhardi Suhardi
Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan Vol 8, No 1 (2019): Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/altius.v8i1.8381

Abstract

Abstrak. Obesitas merupakan faktor risiko berbagai sindrom metabolik. Latihan aerobik terbukti menurunkan persentase lemak, tetapi dalam pelaksanaannya sering ditemukan beberapa masalah yang menyebabkan efek latihan tidak maksimal seperti latihan di ruang tertutup yang minim oksigen. Air beroksigen meningkatkan SaO2 darah, oksigen dibutuhkan untuk mengelimiasi lemak tubuh selama latihan. Tujuan penelitian mengetahui pemberian air beroksigen 120 PPM dibandingkan 100 PPM dan latihan aerobik terhadap penurunan persen lemak tubuh. Penelitian menggunakan metode Quasi experimental dengan Two groups with pre-test and post-test design. Penarikan sampel menggunakan purposive sampling dengan kriteria inklusi dan eksklusi didapat sampel berjumlah 17 orang. Latihan aerobik penelitian ini adalah senam aerobik selama 4 minggu. Pemberian air beroksigen 3 tahap, sebelum, interval dan setelah latihan. Hasil penelitian nilai p kelompok perlakuan 1 adalah 0,000 memberi penurunan sebesar 3,16% lemak tubuh. Nilai p kelompok perlakuan 2 adalah 0,000, memberi penurunan sebesar 1,71% lemak tubuh. Nilai p uji beda kelompok perlakuan 1 dan kelompok perlakuan 2 adalah 0,184. Simpulan penelitian ini adalah pemberian air beroksigen 120 PPM maupun 100 PPM dan latihan aerobik berpengaruh terhadap penurunan persen lemak tubuh. Pemberian air beroksigen kadar 120 PPM lebih besar pengaruhnya terhadap penurunan persen lemak tubuh dibandingkan kadar 100 PPM dan latihan aerobik tetapi tidak bermakna.Kata kunci: Air beroksigen, Latihan aerobik, Persen lemak tubuh.
KEPERCAYAAN DIRI SISWA DALAM PEMBELAJARAN LOMPAT HARIMAU Tarlem Febriyani; Febi Kurniawan; Rustam Effendi
Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan Vol 9, No 2 (2020): Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/altius.v9i2.13001

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepercayaan diri siswa dalam pembelajaran lompat harimau pada senam lantai kelas VII di SMP Negeri 2 Majalaya. Banyaknya siswa yang kurang percaya diri pada saat mengikuti pembelajaran senam lantai lompat harimau. Untuk mengetahui sejauh mana tingkat kepercayaan diri siswa maka dilakukan penelitian dengan menggunakan metode survei. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket terhadap 40 siswa. Hasilnya didapat bahwa tingkat kepercayaan diri siswa termasuk kedalam kategori  “sangat baik” dengan persentase 10%, pada kategori “baik” dengan persentase 30%, pada kategori “cukup baik” dengan persentase 40%, pada kategori “kurang baik” dengan persentase 17,5 %, dan pada kategori “sangat kurang baik” dengan persentase 2,5%. Dari penelitian ini terlihat bahwa kepercayaan diri siswa yang mengikuti pembelajaran senam lantai lompat harimau di SMPN 2 Majalaya Kabupaten Karawang memiliki tingkat kepercayaan diri kategori cukup baik. Maka dari itu peran guru olahraga sangat berpengaruh dalam melakukan peningkatan kepercayaan diri siswa.
PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATAKULIAH KURIKULUM PEMBELAJARAN PENJAS MENGGUNAKAN MODEL DISCOVERY LEARNING PADA MAHASISWA KELAS A JURUSAN PENDIDIKAN JASMANI Cucu Hidayat; Iis Marwan; Defri Mulyana
Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan Vol 7, No 2 (2018): Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/altius.v7i2.8093

Abstract

Abstrak : Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui  peningkatan aktivitas dan hasil belajar matakuliah kurikulum pembelajaran penjas menggunakan model discovery learning pada mahasiswa kelas a jurusan pendidikan jasmani fkip angkatan 2016 tahun ajaran 2017/2018. Metode penelitian yang digunakan adalah classroom action reseach (PTK) terdiri dari tahapan siklus I dan Siklus II sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah mahasiswa kelas a jurusan pendidikan jasmani fkip angkatan 2016 tahun ajaran 2017/2018 sebanyak 33  orang. Rata-rata kelas nilai pada siklus I dengan rata-rata kelas nilai tes mahasiswa yaitu 70,4 dengan taraf keberhasilan kurang yaitu 24 %. Hasil ini masih belum memenuhi tujuan peneliti dan masih banyak kekurangan yang terjadi. Untuk mengatasi hal tersebut langkah perbaikan yaitu melakukan tindakan siklus II. Hasil tes pada siklus II mengalami peningkatan dalam pengerjaaan soal yang diberikan dengan hasil rata-rata kelas nilai yang diperoleh adalah 82,18. Pada siklus II ini terdapat peningkatan dalam mengerjakan lembar kerja Mahasiswa dengan taraf keberhasilan belajar sangat baik yaitu 91 % dibandingkan dengan siklus sebelumnya yaitu 24%, dan di siklus II ini apa yang diinginkan sudah tercapai dengan meningkatnya hasil belajar kurikulum pembelajaran penjas mahasiswa dari siklus I ke siklus II dengan menerapkan model pembelajaran discovery learning.Kata Kunci: Model Discovery Learning, Aktifitas belajar dan Hasil Belajar Matakuliah     Kurikulum dan Pembelajaran Penjas

Page 1 of 18 | Total Record : 173