Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Ungu ( Abdi Ke Ungu)
Vol. 4 No. 1 (2022): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Ungu ( ABDI KE UNGU)

MENINGKATKAN PENGETAHUAN BIDAN TENTANG TERAPI KOMPLEMENTER UNTUK MENGURANGI NYERI PADA PERSALINAN

Iis Tri Utami (Universitas Aisyah Pringsewu)
Vitria Komalasari (Universitas Fort De Kock Bukittinggi)
Nopi Anggista Putri (Universitas Aisyah Pringsewu)
Nila Qurniasih (Universitas Aisyah Pringsewu)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2022

Abstract

Wanita hamil biasanya khawatir dengan rasa sakit selama proses persalinan. Nyeri pada saat proses persalinan disebabkan oleh kekuatan kontraksi pada rahim dan adanya tekanan yang terjadi. Nyeri akan bertambah pada saat mulut rahim dilatasi penuh akibat tekanan janin terhadap struktur panggul diikuti dengan regangan dan robekan jalan lahir. Rasa takut sakit selama persalinan merupakan alasan bagi perempuan untuk memilih melahirkan secara operasi caecar. Setiap perempuan memiliki ambang nyeri yang berbeda-beda. Salah satu intervensi yang dapat dilakukan untuk mengurangi nyeri persalinan dengan teknik Non Farmakologi yaitu, Yoga, Massase, Aromaterapi, Acupressure. Memberikan informasi dan pengetahuan tentang penanganan nyeri persalinan secara non farmakologi yang efektif untuk mengurangi rasa nyeri. Dan menganjurkan bidan menerapkan atau mengaplikasikan asuhan kebidanan secara non farmakologi. Metode pelaksaan secara Daring. Dalam pelayanan kesehatan kombinasi terapi non farmakologi dapat dipertimbangkan untuk menjadi salah satu intervensi mandiri dalam mengatasi nyeri persalinan pada ibu bersalin Setelah mengikuti kegiatan ini Bidan mengerti bagaimana cara mengurangi rasa nyeri pada ibu bersalin secara non farmakologi

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Abdi

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat UAP ( ABDI KE UAP) is an open access journal and peer-reviewed that publishes either original article or reviews. This journal focuses on 1. Pembangunan manusia dan daya saing bangsa 2. Kesehatan Masyarakat 3. Pengelolaan wilayah pedesaan berkearifan lokal 4. ...