Teknologika
Vol 12 No 1 (2022): Jurnal Teknologika

ANALISIS SWOT UNTUK PENGEMBANGAN BISNIS KULINER (STUDI KASUS PADA UMKM PAPAT SODARA FOOD PURWAKARTA)

Imas Widowati (Sekolah Tinggi Teknologika Wastukancana)
Daisy Ade Riany (Sekolah Tinggi Teknologika Wastukancana)
Ferdi Andrianto (Sekolah Tinggi Teknologika Wastukancana)
Sri Suhartini (Sekolah Tinggi Teknologi Wastukancana)



Article Info

Publish Date
31 May 2022

Abstract

Papat Sodara Food merupakan UMKM produsen yang menjual produk makanan dan minuman seperti ayam bakar, baso bakar, basreng dan sebagainya. UMKM ini mulai beroperasi pada bulan Juli 2016. Agar dapat bertahan dan bersaing dengan usaha lain yang sejenis, maka dilakukan penelitian untuk menganalisis faktor-faktor lingkungan internal dan eksternal yang ada sehingga dapat menentukan strategi yang tepat. Penelitian ini bersifat deskriptif dan teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan kuisioner. Analisis data menggunakan analisis SWOT. Analisis ini memperhatikan faktor Internal (Strengths dan Weaknesses) dan faktor eksternal (Opportunities dan Threats). Hasil analisis menunjukkan bahwa total skor faktor internal sebesar 3,57 dan total skor faktor eksternal sebesar 3,73 dimana dari skor yang didapatkan termasuk ke dalam Kuadran 1. Kuadran 1 merupakan strategi yang memanfaatkan kekuatan dan peluang, seperti produk makanan dipertahankan, mempergencar promosi dan pelayanan terhadap konsumen. Untuk memaksimalkan kekuatan yang dimiliki dan memperhatikan peluang pasar. Strategi ini perlu ditunjang dengan penetrasi pasar (market penetration), pengembangan pasar (market development), dan pengembangan produk (product development).

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

teknologika

Publisher

Subject

Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Materials Science & Nanotechnology Mathematics

Description

Jurnal Teknologika adalah wadah informasi berupa hasil penelitian, studi kepustakaan maupun tulisan ilmiah yang terkait bidang ilmu Teknik, Logika dan Matematika. Terbit pertama kali tahun 2007 dengan frekuensi terbit dua kali setahun pada bulan Mei dan November. Artikel Jurnal Teknologika dalam ...