Tarbiyah Wa Ta'lim: Jurnal Penelitian Pendidikan dan Pembelajaran
VOL 8, NO 1 (2021): TARBIYAH WA TA'LIM

Zoom Meeting vs Google Classroom: Perbedaan Hasil Belajar Matematika Berdasarkan Platform Pembelajaran Daring

Anwaril Hamidy (IAIN Samarinda)



Article Info

Publish Date
13 Apr 2021

Abstract

Pandemi Covid mengakibatkan proses pembelajaran dilaksanakan secara daring sepenuhnya. Perubahan metode belajar memberikan dampak terhadap hasil belajar matematika siswa. Oleh karena itu, diperlukan strategi yang tepat dalam melaksanakan pembelajaran matematika secara daring, termasuk memilih platform pembelajaran daring. Di antara platform pembelajaran daring yang sering digunakan dalam pembelajaran matematika adalah Zoom Meeting dan Google Classroom. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan hasil belajar matematika yang menggunakan platform Zoom Meeting dan Google Classroom. Penelitian ini menggunakan desain the post-test two experimental group design dengan dua kelompok perlakuan, yaitu kelompok Zoom Meeting dan kelompok Google Classroom. Perlakuan dilakukan kepada 197 mahasiswa IAIN Samarinda yang mengambil mata kuliah matematika. Hasil belajar matematika diambil dari skor UAS dan nilai akhir. Data yang diperoleh diolah dengan statistik deskriptif dan diuji beda menggunakan statistika non parametrik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar matematika mahasiswa yang menggunakan Zoom Meeting lebih baik daripada Google Classroom. Meskipun begitu, platform Zoom Meeting dan Google Classroom tergolong efektif digunakan dalam pembelajaran matematika. Oleh karena itu, mengombinasikan kedua platform tersebut dalam pembelajaran matematika diduga meningkatkan kualitas pembelajaran matematika.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

Tarbiyawat

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Tarbiyah Wa Talim provides scientific article of education that developed in attendance through the article publications, book reviews, original research report, reviews, and scientific commentaries in Islamic education. Tarbiyah wa Talim encompasses research articles, original research report, ...