Jurnal Bisnis Administrasi (BIS-A)
Vol. 10 No. 02 (2021): BIS-A

TINJAUAN PERENCANAAN SUMBER DAYA MANUSIA PADA PT. MEDAN SUGAR INDUSTRY MEDAN

Zubaidah Hanum (Politeknik LP3I Medan)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2021

Abstract

Perencanaan mempunyai peranan sangat penting dalam melaksanakan pekerjaan terutama dalam hal perencanaan sumber daya Manusia. Saat ini semakin disadari bahwa aset yang termahal dan terpenting perusahaan adalah manusia, yaitu karyawannya maka wajarlah apabila perencanaan sumber daya manusia perusahaan mendapatkan pemikiran dan penanganan yang sungguh-sungguh. Perencanaan sumber daya manusia merupakan serangkaian kegiatan yang dilakukan untuk mengantisipasi permintaan-permintaan bisnis dan lingkungan pada organisasi di waktu yang akan datang untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhaan tenaga kerja yang ditimbulkan oleh kondisi-kondisi tertentu. Meramalkan secara sistematis kebutuhan dan persediaan karyawan dimasa yang akan datang bisa untuk jangka waktu pendek dan panjang. Metode penelitian yang digunakan adalah menggunakan analisis deskriftif. Metode pengumpulan datanya menggunakan penelitian wawancara. Secara umum, Perencanaan Sumber daya manusia pada PT. Medan Sugar Industry sudah terlaksana dengan baik, namun menemui beberapa hambatan, hal tersebut dapat dilihat dari kurangnya pemahaman kepala departemen membedakan level pada tiap jabatan, sehingga setiap analisis terhadap level jabatan cenderung subjektif. Subjektifitas user dalam menentukan jumlah dan level karyawan di unit kerjanya pada akhirnya sulit mencapai kesepakatan mengenai hasil akhir analisis (struktur organisasi) dan berujung pada ketidakpuasan terhadap struktur yang ada; kesesuaian hasil analisis jumlah dan level dengan proses bisnis yang ada.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

bis-a

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Bisnis Administrasi (BIS-A) Management areas include: Operations and Information management Human resource management Accountancy Finance Strategic management, Organizational Operations and Information management Managerial Economics Bank Strategy and Management Entrepreneurship and Digital ...