Dinamika Kesehatan: Jurnal Kebidanan dan Keperawatan
Vol 7, No 1 (2016): DINAMIKA KESEHATAN JURNAL KEBIDANAN DAN KEPERAWATAN

PENGARUH METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) TERHADAP HASIL BELAJAR ASUHAN KEHAMILAN PADA MAHASISWA KEBIDANAN TINGKAT I DI AKADEMI KEBIDANAN SARI MULIA BANJARMASIN

RR. Dwi Sogi Sri Redjeki (STIKES Sari Mulia)
Fitri Yuliana (STIKES Sari Mulia)
Hairiana Kusvitasari (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jul 2016

Abstract

Latar Belakang: Hasil belajar siswa merupakan suatu proses pembelajaran dan evaluasi dari pembelajaran yang diberikan. Dalam meningkatkan hasil belajar siswa perlu adanya suatu inovasi.Proses pembelajaran menuntut mahasiswa untuk berperan aktif dan memerlukan pemahaman dan penalaran mahasiswa dalam belajar. Inovasi dalam pembelajaran yang dapat digunakan untuk mengatasi hal tersebut salah satunya menggunakan model pembelajaran kooperatif NHT. Tujuan: Menganalisis pengaruh metode pembelajaran kooperatif numbered heads together (NHT) terhadap hasil belajar asuhan kehamilan pada mahasiswa kebidanan tingkat I di Akademi Kebidanan Sari Mulia BanjarmasinMetode: Jenis Penelitian Pra-eksperimen dengan design One group pretest-posttes. Populasi dalam penelitian ini adalah 105 mahasiswa. Sampel 20 mahasiswa dengan teknik Simple Random Sampling. Analisis Bivariat menggunakan Wilcoxon sign test (p =0,05)Hasil: Pembelajaran Asuhan Kehamilan dengan menggunakan metode pembelajaran Kooperatif NHT efektif dalam meningkatkan hasil belajar mahasiswa dari pretest ke posttest. Hasil analisis Wilcoxon sign test menunjukkan p=0,00, yang memiliki makna p0,05, bahwa ada pengaruh metode pembelajaran kooperatif NHT terhadap hasil belajar asuhan kehamilan pada mahasiswa tingkat I di Akademi Kebidanan Sari Mulia Banjarmasin Simpulan: Metode pembelajaran kooperatif Numbered Heaads Together berpengaruh terhadap hasil belajar asuhan kehamilan pada mahasiswa tingkat I di Akademi Kebidanan Sari Mulia BanjarmasinKata Kunci: Metode pembelajaran kooperatif Numbered Heads Together, Hasil Belajar, Asuhan,Kehamilan

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

dksm

Publisher

Subject

Education Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

The Dinamika Kesehatan Jurnal Kebidanan dan keperawatan is a peer-reviewed, open-access journal, disseminating the highest quality research in the field relevant to midwifery and nursing in the form of meta-analyses, research results, literature studies, clinical practice, and case reports/case, ...