Jurnal MD
Vol. 8 No. 1 (2022)

ANALISIS POTENSI WISATA SEBAGAI UPAYA PENGEMBANGAN MASYARAKAT DI BUKIT MENOREH: STUDI KASUS DI DESA GIRIPURNO, BOROBUDUR, MAGELANG

Beti Nur Hayati (UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui potensi wisata yang dapat dikembangkan sebagai salah satu alternatif pengembangan masyarakat di Kawasan Bukit Menoreh Desa Giripurno, Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan indepth interview dan melakukan Focus Group Discussion (FGD) dengan para informan. Hasil penelitian ini adalah terdapat beberapa potensi yang dapat dikembangkan dan menjadi pendukung pariwisata di Desa Giripurno. Potensi Sumber Daya Alam berupa hasil pertanian yang cukup melimpah serta potensi alam Giripurno yang berada di kondisi geografis perbukitan dan lereng menyimpan potensi wisata air terjun dan banyak bukit dapat dikembangkan menjadi wisata alam yang menarik. Masyarakat Giripurno juga memiliki beberapa ketrampilan budaya tradisional seperti jatilan, ketoprak, topeng ireng, wayang wong, kubro dangdut yang bisa di dorong dan dikembangkan sebagai suatu atraksi dalam pariwisata. Potensi wisata religi juga dimiliki Desa Giripurno dengan adanya petilasan Sunan Kalijaga yang digunakan oleh masyarakat sekitar desa untuk melakukan kegiatan tradisi keagamaan di hari-hari tertentu. Sehingga jika dikelola dengan baik dapat memberikan efek berganda pada masyarakat sekitar lokasi. Namun akses ke tempat wisata yang berada di Desa Giripurno masih sulit. Selain karena kondisi jalan dengan kondisi kemiringan yang cukup ekstrim juga ada beberapa yang masih berbentuk tanah. Sedangkan amenitas di tempat wisata Giripurno belum memadai. Lokasi wisata yang saat ini sudah ada di Giripurno memiliki fasilitas yang sangat minim. Belum terdapat toko cinderamata, rumah makan, toko cinderamata di sekitar tempat wisata dikarenakan pengelolaan tempat wisata di Giripurno masih sangat terbengkalai. Hal tersebut dikarenakan kurangnya sinergi antara masyarakat dengan pemerintah untuk pengelolaan tempat wisata. Pengelolaan pariwisata di Giripurno masih belum terorganisir dengan baik. Belum ada peraturan desa atau pokdarwis di wilayah tersebut untuk pengelolaan berbagai potensi wisata di Giripurno. Selama ini wisata di Giripurno masih dikelola secara pribadi dan mandiri oleh pemilik lahan tempat wisata.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JMD

Publisher

Subject

Religion Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Jurnal MD adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Jurusan Manajemen Dakwah, Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga, Yogyakarta secara berkala (Juni dan Desember). Jurnal ini menerima naskah hasil penelitian lapangan dan literer kajian manajemen dakwah, manajemen ...