JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 6 No. 2 (2022): Agustus 2022

Peran Media Sosial sebagai Alat Komunikasi Global Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020

Muhammad Rifdialdi Arief (Universitas Budi Luhur)
Hardiono Afdjani (Universitas Budi Luhur)



Article Info

Publish Date
10 Jun 2022

Abstract

Komunikasi global dapat terjadi ketika ada suatu kejadian atau tragedi yang diperbincangkan oleh banyak orang. Kemenangan Greysia Poli dan Apriyani Rahayu pada Olimpiade Tokyo 2020 menyebabkan terjadinya komunikasi global Indonesia sebab oleh karena kemenangan itu nama Indonesia mulai diperbincangkan di mancanegara. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif karena data yang digunakan adalah berdasarkan fakta yang terjadi di masyarakat dan studi pustaka yang dikaitkan dengan teori yang ada. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana peran media sosial sebagai terjadinya komunikasi global Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020. Teori yang di gunakan pada penelitian ini adalah the 7 communication oleh Scott. M. Cutlip yang terdiri dari Credibillity (Kepercayaan), Context (Pertalian/Hubungan), Content (isi), Clarity (Kejelasan), Capabillity of Audience (Kemampuan Pihak Penerima), dan Channels of Distribution (Saluran Penerima Berita) yang kemudian di korelasikan dengan data yang di dapat.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...