JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 6 No. 2 (2022): Agustus 2022

Sosialisasi Penggunaan Aplikasi Distance Learning (Google Meet) Pada Wali Murid SD di Desa Cipeujeuh Kulon

Hanikah Hanikah (PGSD, FKIP Universitas Muhammadiyah Cirebon)
Hema Widiawati (PGSD, FKIP Universitas Muhammadiyah Cirebon)
Gita Purnama (PGSD, FKIP Universitas Muhammadiyah Cirebon)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2022

Abstract

Teknologi komunikasi memiliki peranan yang sangat penting pada periode saat ini dan yang akan datang, salah satunya adalah elemen pendidikan. Pandemi Covid-19 yang terus meluas di indonesia mendorong pemerintah untuk melakukan kebijakan bekerja dari rumah dan belajar dari rumah untuk sementara waktu. Pemerintah menegaskan bahwa kegiatan belajar mengajar selama Covid-19 mengalami perubahan dimana pelaksanaan pembelajaran dilakukan dengan terpisah secara fisik. Hal tersebut mengakibatkan guru dan siswa tidak leluasa dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar karena kebiasaan baru ini membutuhkan adaptasi untuk menyesuaikan diri. Kegiatan belajar-mengajar jarak jauh yang dilakukan oleh para siswa masih terkendala kondisi sebagian Orang tua siswa khususnya pada siswa sekolah dasar kelas rendah, dimana mereka butuh bimbingan di dalam pembelajaran terutama dalam pengoprasian media pembelajaran yang bersifat online. Dalam artikel ini akan mengulas tentang Penggunaann Aplikasi diistance learning atau pembelajaran jarak jauh kepada wali murid di Desa Cipeujeuh Kulon, Kecamatan Lemahabang, Kabupaten Cirebon. Pentingnya kegiatan sosialisasi media pembelajaran dengan mennggunakan Google Meet dilaksanakan agar orang tua siswa dapat memahami dan dapat mengaplikasikan aplikasi Google Meet.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...