Jurnal Nasional Komputasi dan Teknologi Informasi
Vol 5, No 3 (2022): Juni 2022

Analisis Pemeringkatan Guru Berprestasi Dengan Sistem Penunjang Keputusan Menggunakan Metode Electre

Muhammad Assidiq (Sistem Informasi, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Al Asyariah Mandar)
Muhammad Sarjan (Sistem Informasi, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Al Asyariah Mandar)
Basri Basri (Teknik Informatika, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Al Asyariah Mandar)
Nasrullah Nasrullah (Sistem Informasi, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Al Asyariah Mandar)



Article Info

Publish Date
28 Jun 2022

Abstract

Abstrak— Penelitian ini bertujuan merancang sebuah Sistem Pendukung Keputusan (SPK) sebagai alat untuk menilai kinerja guru berprestasi. Kinerja ini selanjutnya digunakan untuk menjadi sumber keputusan dengan memberi pemeringkatan berdasarkan kriteria yang ditentukan. Pengambilan keputusan multi-kriteria didasarkan rekomendasi sistem yang lebih bersifat objektif. Metode yang diimplementasikan dalam penelitian adalah metode Electre, dimana metode ini digunakan untuk memecahkan persoalan yang kompleks terkait sistem pemilihan atau sistem seleksi yang ketat. Tahapan implementasi sebagaimana sistem kerja Electre dengan menstrukturisasi suatu hierarki kriteria, analisa tingkat kepentingan, dan menarik berbagai pertimbangan berdasarkan prioritas. Hasil analisa sistem dengan standar pengembangan dan pengujian sistem menunjukkan bahwa Aplikasi ini siap digunakan dan mampu untuk menunjukkan peringkat guru berprestasi pada proses penilaian kinerja guru, tergantung dimana Aplikasi ini nantinya diterapkan.Kata kunci: Sistem Penunjang Keputusan, Guru, berprestasi, Electre 

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jnkti

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Jurnal Nasional Komputasi dan Teknologi Informasi adalah jurnal nasional yang diterbitkan oleh Program Studi Teknik Informatika Universitas Serambi Mekkah tahun 2018. Jurnal ini terbit sebanyak enam edisi dalam satu tahun yaitu setiap bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober dan Desember baik ...