Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Vol. 3 No. 2 (2022): MSEJ : Management Studies and Entrepreneurship Journal

Analisis Kompensasi Dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan PT. Astra Daihatsu Padang

Henny Sjafitri (Universitas Tamansiswa Padang)
Lenny Hasan (Universitas Tamansiswa Padang)



Article Info

Publish Date
21 Apr 2022

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dari kompensasi dan motivasi kerja secara parsial dan simultan.Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Jenis metode kuantitatif yang dipakai dalam penelitian ini adalah statistikdeskriptif. Teknik pengambilan sampel teknik sampling jenuh yaitu menggunakan seluruh populasi sebagai sampel penelitian, dengan sampel sebanyak 64 responden. Metode pengumpulan data observasi, wawancara, angket, dan tinjauan kepustakaan. Teknik analisis data adalah regresi linear berganda, uji t, uji F dan koefisien determinasi. Berdasarkan hasil analisis regresi linear berganda diketahui Y = 7,327+ 0,506 X1+ 0,518X2 + e. Berdasarkan hasil uji t, variabel kompensasi (X1) berpengaruh secara positif dan signifikanterhadap kinerja karyawan dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan PT. Astra Daihatsu Padang. Berdasarkan hasil uji t, variabel motivasi kerja (X2) berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kompensasi dan terhadap kinerja karyawan PT. Astra Daihatsu Padang. Berdasarkan hasil uji F diketahui bahwa kompensasi dan motivasi kerja secara bersama-sama terdapat pengaruh positif dansignifikan terhadap kinerja karyawan PT. Astra Daihatsu Padang. Berdasarkan hasil uji koefisien determinasi kinerja karyawan, diperoleh nilai koefisien determinasi yaitu 0,844 artinya 84,4 % variasi dari semua variabel bebas (kompensasi dan motivasi kerja) dapat menerangkan variabel lain yang tak bebas (kinerja karyawan), sedangkan sisanya 15,6 % diterangkan oleh variabel lain yangtidak diteliti dalam penelitian ini. Kata Kunci : Kompensasi, Motivasi Kerja, Kinerja.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

msej

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) is published by Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI) as an information and communication media for practitioners, researchers and academics who are interested in the field of management (Finance, Human Resource, ...