Jurnal Ilmu Kesehatan Indonesia
Vol 1 No 3 (2020): November 2020

Hubungan Penggunaan Smartphone pada Malam Hari Terhadap Kualitas Tidur Mahasiswa Program Studi Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Andalas

Nika Fitri Lubis (mahasiswa)
Fathiya Juwita Hanum (Fakultas Kedokteran Universitas Andalas)
Mohamad Reza (Fakultas Kedokteran Universitas Andalas)



Article Info

Publish Date
24 May 2021

Abstract

Smartphone adalah telepon yang menggabungkan kemampuan-kemampuan canggih dan merupakan bentuk lanjutan dari Wireless Mobile Device (WMD) yang bisa berfungsi seperti komputer dengan menawarkan fitur-fitur yaitu Personal Digital Assistant (PDA), akses internet, e-mail, dan Global Positioning System (GPS). Indonesia merupakan pengguna aktif smartphone terbesar keempat di dunia setelah Cina, India, dan Amerika. Smartphone dilengkapi dengan tampilan light-emitting diode (LED) yang dapat menyebabkan penekanan produksi melatonin pada malam hari dan mempengaruhi regulasi sirkadian dari siklus tidur-bangun, sehingga mempengaruhi kualitas tidur. Tujuan: Mengetahui hubungan penggunaan smartphone pada malam hari terhadap kualitas tidur mahasiswa program studi Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Andalas. Metode: Penelitian menggunakan metode analitik dengan desain cross-sectional yang dilakukan di Fakultas Kedokteran Universitas Andalas pada bulan Oktober 2019 – Juni 2020 . Teknik pengambilan sampel adalah stratified random sampling dengan jumlah total 261 sampel. Hasil: Penggunaan smartphone pada malam hari <2 jam (11,1 %), >2 jam (88,9%), kualitas tidur baik (37,9%), kualitas tidur buruk (62,1%). Hasil analisis bivariat didapatkan nilai p-value 0,024 (<0,05) yang berarti terdapat hubungan yang bermakna antara penggunaan smartphone pada malam hari terhadap kualitas tidur mahasiswa Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Andalas. Simpulan: Terdapat hubungan yang bermakna antara penggunaan smartphone pada malam hari terhadap kualitas tidur mahasiswa program studi Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Andalas. Kata Kunci: Smartphone, kualitas tidur.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jikesi

Publisher

Subject

Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Ilmu Kesehatan Indonesia is a peer-reviewed and open-access journal that focuses on promoting health sciences to integrate research in all aspects of human health. This journal publishes original articles, reviews, and case reports. Subjects suitable for publication include but are not ...