KAMBOTI : Jurnal Sosial dan Humaniora
Vol. 1 No. 1 (2020): KAMBOTI Oktober 2020

Analisis Kesiapan Guru dalam Melaksanakan Proses Belajar Mengajar di Kelas

Alice Yeni Verawati Wote (Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), FKIP, Universitas Halmahera)
Jefrey Oxianus Sabarua (Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), FKIP, Universitas Halmahera)



Article Info

Publish Date
09 Oct 2020

Abstract

Proses pembelajaran harus terus dilakukan dengan upaya-upaya untuk memenuhi standar pelayanan pendidikan. Dalam upaya yang dilakukan, ada beberapa hal yang masih menjadi kendala diantaranya terkait kualitas pembelajaran yang harus menjadi prinsip dasar pendidikan. Indikasi rendahnya kualitas pembelajaran dikelas sangat dipengaruhi oleh kurangnya kesiapan guru. Tujuan dari penelitian ini pada prinsipnya adalah untuk mengidentifikasi gambaran kesiapan guru dalam melaksanakan pembelajaran di kelas; dan mendesain rancangan kesiapan guru dalam menciptakan pembelajaran yang optimal di kelas. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Sumber data penelitian ini ialah 5 orang guru, tempat kegiatan pembelajaran dan teks (dokumen). Teknik pengumpulan data menggunakan quesioner, wawancara, observasi dan pengumpulan dokumen pendukung. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis interaktif. Hasil analisis menunjukan bahwa gambaran kesiapan guru dalam melaksanakan pembelajaran kelas di SD GMIH Lina Ino yaitu ke lima responden telah memenuhi kompetensi dari aspek kepribadian. Sedangkan, aspek perangkat pembelajaran dan pengelolaan kelas masih dalam kondisi cukup mendekati kurang, termasuk kondisi ruang kelas yang kurang terpenuhi fasilitasnya dalam mendukung pelaksanaan proses pembelajaran. Desain rancangan kesiapan guru dalam menciptakan pembelajaran yang optimal di SD GMIH Lina Ino yaitu dengan mengoptimalisasi pada 2 aspek yang meliputi, Perangkat Pembelajaran dan Pengelolaan Kelas; dan faktor pendukung (kondisi ruang kelas), mengingat kelima responden memiliki kekurangan terbesar pada kemampuan mengelola kelas. Selain itu, perangkat pembelajaran juga merupakan indikator yang masih lemah serta indikator kondisi ruang kelas.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

kamboti

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

KAMBOTI : Jurnal Sosial dan Humaniora, menerima artikel hasil penelitian yang dilakukan oleh dosen atau penulis lainnya. Artikel yang dikirimkan haruslah belum pernah atau tidak sedang dalam proses dimuat dalam jurnal lainnya. Artikel yang masuk harus sesuai dengan petunjuk penulisan atau format ...