Science Map Journal
Vol 4 No 1 (2022): Science Map Journal

IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE INDEX CARD MATCH PADA MATERI IKATAN KIMIA TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS X MIA SMA NEGERI 3 DOBO

Yohana A Selfanay (Universitas Pattimura)
Y Utubira (Universitas Pattimura)
Y T Filindity (Universitas Pattimura)



Article Info

Publish Date
09 Jun 2022

Abstract

Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar peserta didik SMA Negeri 3 Dobo pada materi ikatan kimia menggunakan implementasi model pembelajaran kooperatif tipe index card match. Tipe penelitian yang digunakan bersifat deskriptif kuantitatif dengan sampel 22 peserta didik dari kelas X MIA 1. Berdasarkan hasil penelitian, di temukan adanya peningkatan hasil belajar peserta didik sebesar 86% telah mencapai KKM. 8 peserta didik (36%) pada kualifikasi sangat baik, 5 peserta didik (23%) pada kualifikasi baik, 6 peserta didik (27%) pada kualifikasi cukup, dan 3 peserta didik (14%) tidak mencapai KKM atau gagal. Data pencapaian N-gain yaitu 13 peserta didik (59%) berada pada kategori tinggi dan 9 peserta didik (41%) berada pada kategori sedang, dengan pencapaian N-gain sebesar 0,72 dengan demikian, terdapat peningkatan hasil belajar peserta didik melalui implementasi model pembelajaran kooperatif tipe index card match pada materi ikatan kimia.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

sciencemap

Publisher

Subject

Chemistry Education Mathematics Physics Social Sciences

Description

Science Map Journal (Scie Map J) merupakan peer-review journal yang diterbitkan dua kali dalam setahun pada bulan Juni dan November oleh Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Pattimura, Ambon. Scie Map J menerbitkan artikel ...