Jurnal Abdidas
Vol. 3 No. 3 (2022): June, Pages 355-611

Peningkatan Keterampilan TIK Guru dan Pengayaan Bahan Ajar Memanfaatkan Media Pembelajaran Menggunakan Scratch di IGTKI-PGRI Cengkareng Jakarta Barat

Yulhendri Yulhendri (Sistem Informasi, Universitas Universitas Esa Unggul Jakarta)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Perkembangan Teknologi Informasi yang sangat pesat sangat berpengaruh terhadap seluruh sendi kehidupan kita. Apakah itu terhadap pekerjaan, kesehatan, proses pembelajaran, maupun kegiatan lainnya yang kita lakukan. Pemanfaatan Teknologi Informasi dalam mengembangkan media pembelajaran sangat membantu sekali baik dari sisi guru maupun dari sisi siswa. Dengan memanfaatkan media pembelajaran berbasis Teknologi Informasi akan memudahkan guru dalam mengembangkan bahan menjadi lebih menarik. Bagi siswa pemanfaatan media pembelajaran berbasis Teknologi Informasi akan membuat proses pembelajaran menjadi menyenangkan. Terutama bagi siswa TK. Media pembelajaran yang digunakan adalah Scratch. Dengan memanfaatkan Scratch, guru-guru TK bisa membuat media pembelajaran dengan animasi. Sehingga pemahaman siswa terhadap materi yang kita berikan menjadi lebih mudah dipahami, dan proses pembelajaran menjadi lebih menyenangkan. Scratch merupakan media audio visual yang berbasis Teknologi Informasi yang didesain untuk mengembangkan kreativitas dan berpikir secara kreatif yang merupakan keterampilan dasar dari siswa yang harus dikembangkan oleh para guru.Pengembangan kreatifitas siswa dan pengembangan cara berpikir siswa kreatif ini merupakan modal utama siswa untuk melangkah lebih jauh dalam kehidupannya maupun melangkah ke tingkat yang lebih tinggi dari dalam pendidikannya. Kegiatan Pengabdian Masyarakat ini dilaksanakan oleh tim Dosen dari Universitas Esa Unggul yang terdiri dari beberapa program studi dan beberapa Fakultas. Abdimas ini dilakukan bertujuan untuk meningkatkan keterampilan guru IGTKI Cengkareng Jakarta Barat dalam memanfaatkan Teknologi Informasi dengan menggunakan media pembelajaran berbasis aplikasi Scratch.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

abdidas

Publisher

Subject

Education Health Professions Mathematics Public Health Social Sciences Other

Description

The focus and scope of the Abdidas Journal covers the results of research and community service in the field of education and health both conducted by teachers, lecturers, health workers and other independent ...