Jurnal Arsitektur
Vol 6 No 01 (2022): Pengilon: Jurnal Arsitektur

PERANCANGAN RUMAH SUSUN UNTUK MAHASISWA DI KOTA KUPANG, NTT TEMA: ARSITEKTUR HIJAU

Komang Yudha Tri Atmaja (Unknown)
Gaguk Sukowiyono (Unknown)
Redi Sigit Febrianto (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2022

Abstract

Rumah susun ini dirancang bagi mahasiswa Universitas Nusa Cendana di Kota Kupang NTT dengan tema arsitektur hijau. Keberadaan rumah susun mahasiswa di kota Kupang sangat minim, sedangkan jumlah mahasiswa terus bertambah. Tema arsitektur hijau digunakan pada perancangan bangunan ini agar dapat menyesuaikan dengan iklim sekitar yang berlimpah panas matahari dan berusaha mengurangi konsumsi energi dengan menggunakan fitur energi alam. Perwujudan arsitektur hijau Nampak pada bentuk bangunan (menghindari terpapar matahari berlebih), material bangunan (menggunakan material pereduksi panas) dan polar uang (penggunaan Lorong dan keberadaan void). Metode perancangan diawali oleh studi bangunan fungsi sejenis, studi tema sejenis, metode desain addition dan substraction pada bentuk bangunan. Kesimpulannya, perancangan rumah susun mahasiswa ini dirancang berdekatan dengan universitas Nusa Cendana dengan tiga jenis perwujudan arsitektur hijau, yaitu : (1) bentuk bangun, (2) material bangunan dan (3) pola ruang. Ketiga jenis perwujudan arsitektur hijau pada rumah susun ini diharapkan dapat mengurangi konsumsi energi terutama pada pencahayaan buatan dan penerangan buatan, sehingga dapat berdampak secara global.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

pengilon

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Pengilon is an academic journal written by bachelor student of architecture department, Institut Teknologi Nasional Malang. Pengilon covers wide variety topics in the context of built environment, architecture, and ...