Jurnal Pengabdian Dharma Wacana
Vol 3, No 1 (2022): Jurnal Pengabdian Dharma Wacana

PENGEMBANGAN UNIT USAHA BUMDES PEKON LUGUSARI KECAMATAN PAGELARAN KABUPATEN PRINGSEWU

Sumaryo Sumaryo (Universitas Lampung)
Lina Marlina (Universitas Lampung)
Rabiatul Adawiyah (Universitas Lampung)
Muhammad Irfan Affandi (Universitas Lampung)



Article Info

Publish Date
12 Jun 2022

Abstract

Kepengurusan BUMDes Sari Makmur Pekon Lugusari sebagian masih diisi oleh aparat pekon, padahal keberadaan badan ini sangat diharapkan dapat mengangkat ekonomi masyarakat melalui berbagai usaha ekonomi produktif yang berpotensi untuk dapat dikembangkan. Kegiatan ini secara umum bertujuan untuk meningkatkan kapasitas SDM pengurus dan aparat pekon dalam mengelola dan mengembangkan BUMDes Sari Makmur secara produktif, profesional, dan berkelanjutan. Secara khusus kegiatan ini bertujuan untuk: meningkatkan kemampuan pengurus dalam pengelolaan dan pengembangan BUMDesa secara profesional; (2) meningkatkan produktivitas usaha ekonomi yang dijalankan BUMDes; (3) meningkatkan kemampuan pengurus dalam memanfaatkan peluang usaha, dan (4) meningkatkan kemampuan dan ketrampilan pengurus dalam perolehan sumber modal usaha. Untuk mencapai tujuan tersebut tim melakukan kegiatan berupapenyuluhan bagi pengurus/calon pengurus. Topik materi dalam pelatihan adalah pengisian buku administrasi, pembukuan keuangan sederhana, penyusunan proposal pengembangan modal usaha dan pelaksanaan diskusi.Hasil kegiatan menunjukkan: (1) Pengelolaan BUMDes Sari Makmur oleh pengurus periode 2017-2021 dinilai belum optimal dalam memanfaatkan peluang usaha yang ada. Kepengurusan baru akan dimusyawarahkan pada bulan November 2021, dengan memasukkan personil yang lebih gesit dan lebih berintegritas; (2) Pengetahuan peserta tentang pentingnya penguatan kelembagaan BUMDes, penerapan fungsi manajemen dalam BUMDes, pengembangan unit usaha, dan pengembangan modal BUMDes meningkat sebesar 19,80 poin; (3) Diperlukan tindak lanjut implementasi hasil penyuluhan dengan melakukan pelatihan analisis pengembangan usaha dan perencanaan bisnis yang akan dilakukan oleh BUMDes Sari Makmur agar kontribusinya terhadap pendapatan asli desa lebih meningkat

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jp

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Computer Science & IT Medicine & Pharmacology Social Sciences

Description

urnal Pengabdian Dharma Wacana (JPDW) diterbitkan oleh Yayasan Pendidikan Dharma Wacana publishing dan dikelola oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat Dahrma Wacana. JPDW terbit secara berkala setiap 3 bulan sekali yakni setiap bulan Maret, Juni,September, dan Desember dengan tujuan ...