Jurnal Warta Desa (JWD)
Vol. 4 No. 1 (2022): Jurnal Warta Desa (JWD)

SOSIALISASI TINGKAT PENCEMARAN AIR SUMUR BERDASARKAN PARAMETER FISIKA DI DESA TELAGAWARU

Lalu Ahmad Didik Meiliyadi (Universitas Islam Negeri Mataram)
Amalia Syuzita (Universitas Islam Negeri Mataram)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2022

Abstract

Telah dilakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat melalui sosialisasi tingkat pencemaran air sumur menggunakan parameter fisika yaitu suhu, TDS, konduktivitas dan pH. Dengan adanya kegiatan ini maka diharapkan tingkat kesadaran masyarakat untuk senantiasa menjaga pola hidup bersih dapat meningkat. Sosialisasi dilakukan dengan pemeriksaan secara langsung kondisi air sumur masyarakat di Desa Telagawaru. Selain melakukan pemeriksaan, dilakukan juga penyebaran angket kepada masyarakat sebagai sarana evaluasi kegiatan. Berdasarkan hasil pengukuran didapatkan bahwa air sumur di Desa Telagawaru tidak mengalami pencemaran karena nilai suhu, konduktivitas dan TDS berada dibawah standar baku mutu yang telah ditetapkan oleh PERMENKES RI No.32 tahun 2017. Namun tingkat keasaman air di bawah netral dengan nilai pH 5. Hal ini tidak mengganggu kesehatan masyarakat, akan tetapi menyebabkan logam seperti pipa air lebih mudah terkorosi. Sedangkan hasil evaluasi dari angket menunjukkan bahwa kebermanfaatan kegiatan mencapai 100%, hal ini dikarenakan masyarakat mendukung kegiatan sosialisasi yang diadakan. Walaupun terdapat beberapa masyarakat yang meragukan metode yang digunakan dalam sosialisasi, akan tetapi persentasenya terbilang cukup rendah yakni 10%.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jwd

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Education Environmental Science Other

Description

Jurnal Warta Desa (JWD) mempublikasikan naskah hasil-hasil kegiatan pengabdian dengan bidang ilmu Pendidikan, Sosial dan Humaniora, Hukum, Teknik, Pertanian, Komunikasi, Kesehatan, Pengembangan Sumberdaya Manusia, serta Teknologi Tepat ...