Jurnal Psikologi Mandala
Vol 6, No 1 (2022): JURNAL PSIKOLOGI MANDALA

Upaya Awal Re-Branding pada Desa Wisata Setren Opak Yogyakarta: Sebuah Studi Kasus

Candra Indraswari (Unknown)
Nur Izzatin Nisa (Unknown)
Ghozali Nassrul Arif (Unknown)
Taufik Hidayat (Unknown)
Nur Akmalia (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Jul 2022

Abstract

Abstrak. Pandemi Covid-19 membuat semua lini di kehidupan berubah, tidak terkecuali pada desa wisata. Tujuan penelitian kali ini adalah untuk memberikan pemahaman tentang pengelolaan desa wisata Setren Opak guna membatu mengenalkan ke masyarakat sekitar. Hal tersebut dilakukan agar wisata Setren Opak menjadi destinasi yang mampu meningkatkan perekonomian warga sekitar. Metode penelitian kali ini adalah kualitatif studi kasus yang melibatkan tiga orang informan. Teknik pengambilan data adalah observasi, wawancara semi terstruktur, dan studi dokumen. Penelitian kali ini menggunakan metode triangulasi sumber dan teknik. Penelitian kali ini juga termasuk dalam penelitian aksi untuk memecahkan permasalahan dengan memberikan penyuluhan pengetahuan terkait dengan mem-branding ulang tempat wisata. Hasil menunjukkan bahwa inovasi dalam pemasaran penting dilakukan, terlebih pemuda, sebagai SDM di Setren Opak cukup banyak. Dengan demikian, perlu edukasi mengenai branding pada Desa Wisata Setren Opak agar tidak semakin tenggelam di tengah pandemi. Kata kunci: Desa wisata, e-branding, studi kasus

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

mandala

Publisher

Subject

Arts Humanities Health Professions Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Psikologi MANDALA adalah wadah informasi hasil penelitian dan artikel konseptual psikologi yang terbit berkala dua kali setahun setiap bulan Maret dan September. Jurnal Psikologi MANDALA terbit sejak tahun 2017. Ruang lingkup penelitian meliputi : Psikologi Klinis, Psikologi Pendidikan, ...