Jurnal Jaminan Kesehatan Nasional
Vol. 2 No. 1 (2022): Jurnal Jaminan Kesehatan Nasional

A Factors Affecting the Achievements of Performance-Based Capitation: A Scoping Review

Ari Dwi Aryani (BPJS Kesehatan)



Article Info

Publish Date
22 Jun 2022

Abstract

Abstract: Primary care facilities (FKTP) are the vanguard in the National Health Insurance Program (JKN). The implementation of performance-based capitation (Kapitasi Berbasis Kinerja or KBK) is an effort to ensure FKTP performance through capitation payment arrangements to improve patient satisfaction, quality of health services, and cost-efficiency. Although overall FKTP performances have increased, from 9,276 FKTP that carried out KBK, only 15% achieved perfect performance (100%), with only one of three KBK indicators reached, namely the non-specialist referral ratio. This study aims to review existing literatures to compile various factors that affect the achievement of KBK. Literature searches were conducted systematically in 2016-2021 using PubMed, Google Scholar, PubMed Central, Researchgate, and other sources. The keywords used are capitation, based, performance, and commitment. Literature selection produces nine articles that match the criteria for analysis. Some of the factors that affect the achievement of KBK are the availability of human resources (medical and non-medical personnel), the availability of medical devices, the availability of information systems, governance and organization, and financing. Fulfilment of these factors is needed to achieve KBK indicators. Keywords: indicator, capitation, performance, commitment, JKN   Abstrak: Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) merupakan garda terdepan dalam pelayanan kesehatan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Penerapan Kapitasi Berbasis Kinerja (KBK) merupakan upaya memastikan kinerja FKTP untuk  meningkatkan kepuasan, mutu layanan kesehatan,  dan efisiensi biaya. Meskipun secara keseluruhan kinerja FKTP mengalami kenaikan, dari 9.276 FKTP yang melaksanakan KBK hanya 15% FKTP yang mencapai kinerja 100 persen, dengan indikator KBK yang tercapai hanya satu, yaitu Rasio Rujukan Non Spesialistik. Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi literatur yang ada dan mengkompilasi berbagai faktor-faktor yang berpengaruh terhadap capaian indikator KBK Program JKN. Penelusuran literatur dilakukan secara sistematis periode tahun 2016-2021 menggunakan PubMed, Google Scholar, PubMed Central, Researchgate dan sumber lainnya. Kata kunci yang digunakan dalam penelusuran literatur adalah kapitasi, berbasis, kinerja, komitmen. Seleksi literatur menghasilkan 9 artikel sesuai kriteria untuk dianalisis. Beberapa faktor yang berpengaruh terhadap capaian KBK yaitu ketersediaan sumber daya manusia (tenaga medis dan non medis), ketersediaan sarana prasarana, ketersediaan sistem informasi, tata kelola dan organisasi serta pembiayaan. Diperlukan pemenuhan terhadap faktor-faktor tersebut agar indikator KBK dapat tercapai. Kata kunci: indikator, kapitasi, berbasis, kinerja, komitmen, JKN

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jjkn

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Jaminan Kesehatan Nasional merupakan salah satu bentuk upaya pengembangan dan menjadi rujukan ilmiah bagi para akademisi dan praktisi terkait Jaminan Kesehatan Nasional. Jurnal ini memuat artikel-artikel terkait bidang Jaminan Kesehatan Nasional melalui berbagai pendekatan ilmiah yang ...