Jurnal Penelitian Pendidikan Matematika
Vol 10, No 1 (2022)

DESKRIPSI PEMAHAMAN MATEMATIS SISWA KELAS VII SMP NEGERI 9 KENDARI DITINJAU DARI JENIS KELAMIN

Nurni Indriani (Unknown)
La Misu (Unknown)
Hasnawati Hasnawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: mengetahui gambaran pemahaman matematis siswa kelas VII SMP Negeri 9 Kendari di tinjau dari jenis kelamin. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan perolehan data dengan menggunakan data kuantitatif. Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 9 Kendari tahun ajaran 2020/2021. Subjek penelitian ini terdiri dari 1 kelas dengan jumlah siswa 39 orang. Teknik analis data menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian yang diperoleh bahwa: (1) Pemahaman matematis siswa dalam menyelesaikan masalah matematika pada kelas VII7 diperoleh rata-rata sebesar 67,02. (2). Siswa laki-laki diperoleh nilai rata-rata 59,53. Sedangkan siswa perempuan diperoleh nilai rata-rata sebesar 70,76.  Hal ini terlihat bahwa pemahaman matematis dalam menyelesaikan masalah matematika khususnya materi bentuk aljabar  siswa perempuan lebih baik. (3) Hasil analisis deskriptif pengelompokkan pemahaman matematis ditinjau dari jenis kelamin menunjukkan bahwa siswa perempuan memiliki pemahaman yang baik dalam menyelesaikan soal yang ada.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JPPM

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Penelitian Pendidikan Matematika diterbitkan oleh Jurusan Pendidikan Matematika FKIP Universitas Halu Oleo dan terbit tiga kali setahun yaitu Januari, Mei, dan September ditambah edisi khusus jika diperlukan. ...