Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan
Vol 11, No 4 (2022): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan

Analisis Implementasi Kebijakan Reward Masuk PTN dalam Meningkatkan Partisipasi Pendidikan Tinggi Negeri Di Kabupaten Karanganyar

Dina Tri Susilowati (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Jul 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis proses implementasi KebijakanReward Masuk PTN dalam meningkatkan partisipasi pendidikan tinggi negeri di Kabupaten Karanganyar. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Hasil analisis implementasi Kebijakan Reward M PTN menurut Edward III sebagai berikut : a) komunikasi berjalan dengan efektif, b) segi sumber daya kurang efektif karena mengalami hambatan pada sumber daya manusia dan sumber dana, c) sikap baik, d)struktur birokrasi efektif. Faktor pendorong dalam meningkatkan partisipasi dalam pendidikan tinggi negeri berikut dari segi impelementasi Kebijakan Reward Masuk PTN ialah berdampak  positif terhadap meningkatnya motivasi belajar anak. Sedangkan faktor penghambat nya yaitu dari segi impelementasi Kebijakan Reward Masuk PTN yaitu terbatasnya dana, sikap tidak konsisten para pelaksana kebijakan, belum adanya pengukuran yang jelas mengenai ketercapaian tujuan kebijakan.  Kata kunci : kebijakan pendidikan, pendidikan tinggi, angka partisipasi pendidikan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

sakp

Publisher

Subject

Humanities Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Spectrum Analisis Kebijakan Pendidikan is an open access, and peer-reviewed journal. This journal focuses on publishing articles on student research results for undergraduate, postgraduate, and doctoral students. This journal is published every three months. The theme of this journal covers the ...