Jurnal Sistem Informasi Triguna Dharma (JURSI TGD)
Vol 1, No 4 (2022): EDISI JULI 2022

Pemilihan Pemberian Pinjaman Kredit Usaha Rakyat Menggunakan Metode Multi Attribute Utility Theory (MAUT)

Anggun Herawati Hutauruk (STMIK Triguna Dharma)
Rita Hamdani (STMIK Triguna Dharma)
M Syaifuddin (STMIK Triguna Dharma)



Article Info

Publish Date
27 Jul 2022

Abstract

Abstrak Perbankan pada dasarnya merupakan suatu badan usaha yang memberikan jasa layanan pada masyarakat. Banyak layanan yang di sediakan dari perbankan untuk masyarakat yaitu simpan pinjam, salah satunya adalah Kredit Usaha Rakyat(KUR). Namun permasalahan yang timbul pada saat pemilihan pemberian pinjamanKUR  yaitu faktor lemahnya pengendalian intern dari perbankan yaitu kurang cermatnya petugas  dalam menganalisis permohonan kredit, selain itu juga ada faktor ekstern yang berasal dari pihak debitur. Pengendalian intern adalah suatu prosedur yang dirancang untuk memberikan kepastian yang layak bagi manajemen di dalam perusahaan. Pengambilan keputusan yang dilakukan secara tidak akurat dapat memunculkan masalah yaitu nasabah tidak lancar dalam melakukan pembayaran pinjaman. Oleh karena itu maka dibangunlah sebuah sistem pendukung keputusan yang dapat melakukan proses penilaian data alternatif berdasarkan kriteria yang telah ditentukan dan dikombinasikan dengan metode MAUT. Metode MAUT adalah sebuah metode yang dapat membantu dalam pengambilan keputusan dalam Sistem Pendukung Keputusan. Metode ini memiliki tingkat selektifitas yang baik karena dapat menentukan tujuan dari kriteria yang bertentangan. Dimana kriteria dapat bernilai menguntungan (benefit) atau yang tidak menguntungkan (cost).Hasil yang diperoleh berupa prioritas nasabah yang akan diprioritaskan dalam pemberian pinjaman Kredit.Kata Kunci: Sistem Pendukung Keputusan, MAUT, Nasabah, Perbankan, Pemilihan Pemberian Pinjaman KUR. Pemberian Pinjaman KUR.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jsi

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Sistem Informasi Triguna Dharma merupakan Jurnal yang menampung hasil penelitian dari Mahasiswa khususnya mahasiswa di Program Studi Sistem Informasi juga menerima hasil penelitian dari kampus berbeda dengan bidang keilmuan yang sama. Jurnal ini menampung publikasi dibidang ilmu komputer ...