Jurnal Riset Kebidanan Indonesia
Vol 2, No 2 (2018): Desember

Pemanfaatan Minuman Susu Kedelai Terhadap Penurunan Disminorea Pada Remaja Putri

Amirul Amalia (Universitas Muhammadiyah Lamongan)
Sulistiyowati Sulistiyowati (Universitas Muhammadiyah Lamongan)
Yayuk Rumiati (Universitas Muhammadiyah Lamongan)



Article Info

Publish Date
24 Dec 2018

Abstract

Latar belakang: Menstruasi merupakan perdarahan vagina secara berkala akibat terlepasnya lapisan endometrium uterus. Dismenorea adalah nyeri saat haid yang terasa di perut dibagian bawah dan muncul sebelum, selama atau setelah menstruasi. Zat gizi yang membantu meringankan dismenorea adalah kalsium, magnesium serta vitamin A, E, B6, dan C. Susu kedelai ini merupakan minuman yang mengandung kalsium.. Tujuan penelitian: Menganalisis Pengaruh Minuman Susu Kedelai Terhadap Penurunan Tingkat Dismenorea pada remaja putri. Metode: Desain yang digunakan yaitu pre eksperiment. Populasi adalah 58 remaja putri dengan Consecutive Sampling. Pengambilan data menggunakan skala nyeri Visual Analog Scale (VAS) kemudian di uji Paired Sampel T – Test dengan tingkat kemaknaan p 0,05 Hasil: Hampir seluruhnya atau 82% remaja putri mengalami skala nyeri 4-6. Seluruhnya atau 100% remaja putri mengalami skala nyeri 1-3. Hasil analisis uji Paired sampel T - test didapatkan Nilai sig. Z tailed (p) = 0.000 (p 0.05), Simpulan: Terdapat pengaruh pemberian minuman susu kedelai terhadap penurunan tingkat dismenorea.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jrki

Publisher

Subject

Education Health Professions Nursing Public Health Other

Description

Jurnal Riset Kebidanan Indonesia (JRKI) mempublikasikan artikel ilmiah dari hasil penelitian yang memuat data primer ataupun sekunder, literature review dan sistematik review, penelitian kuantitatif, kualitatif maupun mixed methods. Ruang lingkup JRKI adalah penelitian kebidanan yang bisa membahas ...