Jurnal Administrasi Bisnis
Vol 1, No 2 (2021): Desember

ANALISIS KEPUASAN KELUARGA PENERIMA MANFAAT PROGRAM KELUARGA HARAPAN (KPM-PKH) TERHADAP PENYALURAN BANTUAN SOSIAL BERAS (BSB) OLEH PERUM BULOG KANTOR CABANG CIANJUR

Maryanti Maryanti (Universitas Suryakancana)
Endah Lisa Rini (Universitas Suryakancana)
Hanisa Sismaya Lestari (Universitas Suryakancana)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2021

Abstract

Bantuan sosial beras (BSB) merupakan program bantuan sosial yang diluncurkan Kementrian Sosial bersama Perum BULOG untuk menyalurkan bantuan berupa beras kepada 10 juta Keluarga Penerima Manfaat-Program Keluarga Harapan (KPM-PKH) di seluruh Indonesia, termasuk keluarga pertani yang terkena dampak Pandemi Covid-19 selama jangka waktu 3 bulan dimulai bulan Agustus sampai dengan bulan Oktober 2020. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh mutu beras, jumlah beras, dan ketepatan waktu terhadap kepuasan KPM-PKH baik secara simultan maupun secara parsial. Metode pengumpulan data primer yang digunakan adalah dengan menggunakan kuesioner berskala ordinal. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh KPM-PKH penerima BSB di Kec. Cugenang Kab. Cianjur, dan sampel penelitian sebanyak 100 orang. Analisis data yang digunakan adalah analisis jalur dengan hasil yang didapatkan pada penelitian ini adalah mutu beras berpengaruh signifikan terhadap kepuasan KPM-PKH, jumlah beras berpengaruh signifikan terhadap kepuasan KPM-PKH, ketepatan waktu berpengaruh signifikan terhadap kepuasan KPM-PKH, dan mutu beras, jumlah beras, dengan ketepatan waktu secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan KPM-PKH.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jubis

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

jurnal hasil penelitian yang berkaitang dnegan ilmu pengelolaan sumber daya manusia, logistik, operasional, pemasaran, hingga manajemen perusahaan. Adapun ruang lingkup jurnal sebagai berikut : Administration, Business Ethics, Consumer behavior, Digital Marketing, Entrepreneurship, Management, ...