Jurnal Ilmu Komputer Dan Informatika
Vol 3, No 4 (2020): Agustus

PENERAPAN METODE CERTAINTY FACTOR DALAM MENDIAGNOSA PENYAKIT PADA MATA MANUSIA

Dwita Deslianti (Unknown)
Pahrizal Pahrizal (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Jan 2021

Abstract

Penyakit mata merupakan kelainan pada mata yang dapat mempengaruhi penglihatandan karena terbatasnya layanan informasi kesehatan mata di Puskesmas  ataupun  Rumah Sakit, kurangnya tenaga dokter spesialis mata yang bisa memberikan informasi tentang gangguan kesehatan mata, serta mahalnya biaya konsultasi dokter spesialis, sehingga mengakibatkan kurangnya pengetahuan masyarakat tentang penyakit mata, untuk membantu mendeteksi masalah tersebut, maka diperlukan kehadiran sistem pakar yang diyakini mampu mendeteksi gejala penyakit mata manusia. Maka dari itu pemecah masalah ini penulis akan membuat prototype aplikasi untuk mencoba menerapkan sistem pakar agar bisa memberikan solusi tercepat untuk masyarakat dan  dengan menggunakan metode Certainty Factor yang akan membantu dalam memberikan penyelesaian solusi dengan nilai ketidakpastian penyakit yang diberikan langsung dari pakar. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan, penerapan metode certainty factor sangat diterima oleh masyarakat dengan dibuktikannya mendapat hasil pada ujian beta sebesar 78%. Juga pada prototype ini mendapatkan hasil diagnosa sesuai dengan gejala dan data yang didapatkan oleh seorang pakar penyakit mata

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jukomika

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering

Description

Jurnal Ilmu Komputer Dan Informatika (JUKOMIKA) adalah jurnal ilmiah peer-review yang membahas mengenai desain dan implementasi algoritma dalam sebuah perangkat lunak. Selain itu, jurnal ini juga membahas mengenai perangkat lunak yang dikembangkan berbasis robotika, kecerdasan buatan, pengolahan ...