Al-Alam : Islamic Natural Science Education Journal
Vol 1, No 1 (2022): (Edisi Januari) Pendekatan dan Model Pembelajaran Sains

Penerapan Model Pembelajaran Synectics: Mampukah Meningkatkan Prestasi Belajar Kimia Siswa?

Enggal Mursalin (Prodi Tadris IPA, IAIN Ambon)



Article Info

Publish Date
22 Jan 2022

Abstract

AbstrakTeridentifikasi bahwa pelaksanaan pembelajaran kimia yang dilakukan di kelas X SMA Al-Fiqri Telaga Piru cenderung berpusat pada guru, mengindahkan interaksi dengan siswa dan kepercayaan diri siswa sangat rendah. Hal ini mengakibatkan prestasi belajar kimia siswa menjadi rendah. Tujuan yang ingin dicapai pada penelitian tindakan kelas ini yakni meningkatkan hasil belajar kimia siswa melalui penerapan model pembelajaran synectics dengan subjek penelitian sebanyak 20 siswa yang hasil belajar kimianya masih rendah. Penelitian ini dilakukan melalui 2 siklus dan pengumpulan data melalui instrumen tes pokok bahasan hidrokarbon. Data yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan teknik deskriptif-kuantitatif persentase. Hasil analisis data menunjukkan bahwa, pencapaian prestasi belajar 70% siswa tergolong kategori sangat baik, dan 30% dalam kategori baik. Merujuk hasil tersebut, diharapkan guru kimia agar lebih intensif menerapkan model pembelajaran synectics pada pokok bahasan pembelajaran kimia yang lainnya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JTI

Publisher

Subject

Education

Description

Aim Al-Alam: Islamic Natural Science Education Journal (INSEJ) publishes papers from empirical studies (experiment papers) and literature review papers. This journal has accepted and published papers for integrated science studies of both islamic and common values. Scope Al-Alam: Islamic Natural ...