EXPLORE
Vol 9, No 1 (2019)

Analisis Usabilitas Aplikasi Mobile eTourism Objek Wisata di Bali Berbasis Location Based Services

Bagus Made Sabda Nirmala (STMIK STIKOM Bali)
I Gede Suardika (STMIK STIKOM Bali)
I Wayan Ardiyasa (STMIK STIKOM Bali)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2019

Abstract

Pariwisata merupakan sektor ekonomi utama bagi masyarakat Bali. Dengan pengaruh perkembangan teknologi informasi (TI) yang semakin maju, ranah pengembangan digital untuk pariwisata wajib dilakukan. eTourism merupakan digitalisasi, shifting pariwisata konvensional ke bentuk digital, terutama yang belum tersentuh teknologi informasi pada proses bisnis, value chain dan consumer journey. Perkembangan etourism di Bali memiliki tantangan tersendiri khususnya daerah wisata alam dan cagar budaya di Bali. Tantangan ini mencakup perkembangan infrastruktur teknologi informasi yang belum merata, pengelolaan informasi terkait tempat wisata di Bali yang masih belum baik hingga promosi informasi wisata alternatif yang belum terpublikasi, terutama pada rural area yang susah dijangkau oleh sinyal telekomunikasi. Lokasi wisata yang berada di rural area ini jarang mendapatkan expose informasi sehingga sedikit wisatawan mengunjunginya. Selain itu, masih banyak wisatawan yang mengunjungi suatu tempat wisata tidak mengetahui terdapat tempat wisata alternatif lain yang ada di sekitarnya. Wisatawan perlu menanyakan ke masyarakat lokal untuk mengetahuinya. Penelitian ini bertujuan menganalisis usabilitas pada aplikasi mobile localguide yang berbasis LBS. Aplikasi localguide berbasis android mampu memberikan informasi point-of-interest (PoI) berdasarkan lokasi user berada. Location based services (LBS) merupakan teknologi layanan berbasis lokasi memanfaatkan teknologi GPS yang mampu menentukan posisi perangkat tersebut. LBS dimanfaatkan untuk mengetahui lokasi wisatawan saat berkunjung di Bali. LBS mendukung pemanfaatan informasi lokasi user untuk menghadirkan value add informasi kepada user. Pemanfaatan LBS mampu menghadirkan informasi tempat wisata alternatif berdasarkan lokasi user. Analisis Usabilitas penelitian ini merupakan analisis tingkat kualitas sistem untuk kemudahan digunakan oleh user dengan mengukur aspek learnability, efficiency, memorability, errors dan  satisfaction. Hasil analisis usabilitas menunjukkan sebanyak 79,3 % pengguna mudah dalam menggunakan aplikasi mobile localguide ini.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

explore

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Jurnal EXPLORE ( e-ISSN: 2656-615X, P-ISSSN: 2087-894X) adalah sebuah jurnal peer-review yang didedikasikan untuk publikasi hasil penelitian yang berkualitas dalam bidang Teknologi Informasi dan Komputer. Jurnal ini menerbitkan karya-karya mutakhir dalam teori dasar, eksperimen dan simulasi, serta ...