Jurnal Keuangan dan Akuntansi Terapan (KUAT)
Vol 1 No 2 (2019): Edisi Juni

WORKSHOP PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN BERDASAR SAK EMKM KEPADA UMKM DI KECAMATAN KARANGPAWITAN KABUPATEN GARUT

Dini Wahjoe Hapsari (Telkom University Bandung)
Dudi Pratomo (Telkom University Bandung)
Khairunnisa Khairunnisa (Telkom University Bandung)



Article Info

Publish Date
05 Mar 2018

Abstract

merupakan salah satu pelaku bisnis yang disorot oleh pemerintah. Rata-rata mereka adalah pebisnis baru yang memulai usahanya. Munculnya mereka sedikitnya membantu pemerintah dalam mengurangi angka pengangguran. UMKM sebagai pelaku bisnis diwajibkan melaporkan aktivitas bisnis dalam bentuk Laporan Keuangan. Para pelaku UMKM saat ini banyak yang belum melakukan pembukuan secara baik, sehingga mereka tidak memiliki laporan keuangan yang dibutuhkan. Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) telah mengeluarkan standar akuntansi penyusunan laporan keuangan bagi para pelaku UMKM yang disebut Standar Akuntansi Entitas Mikro, Kecil dan Menengah (SAK EMKM). SAK EMKM ini diperlukan untuk memenuhi kebutuhan pelaporan keuangan pelaku UMKM. Dengan adanya SAK EMKM ini para pelaku UMKM di Indonesia dapat menyusun laporan keuangannya dengan tepat tanpa harus terjebak dalam kerumitan standar akuntansi keuangan yang ada saat ini. Standar Akuntansi EMKM ini merupakan standar akuntansi keuangan yang jauh lebih sederhana bila dibandingkan dengan SAK ETAP. Pada program pengabdian ini akan diberikan pelatihan bagi para pelaku UMKM di Kecamatan Karangpawitan Kabupaten Garut. Maka, diharapkan kegiatan pengabdian ini dapat menambah pengetahuan bagi para pelaku UMKM untuk penyusunan laporan keuangan.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

KUAT

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Engineering Social Sciences

Description

Jurnal Keuangan dan Akuntansi Terapan (KUAT) dengan P-ISSN 2684-8120, e-ISSN 2686-1143 merupakan jurnal nasional yang diterbitkan dua kali setahun pada bulan Maret dan November oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Politeknik Keuangan Negara STAN. Jumlah artikel dalam jurnal ini ...