Jurnal Pendidikan dan Konseling
Vol. 4 No. 4 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling

Penyelenggaraan Jenazah Perspektif Islam, Etika Dan Budaya Dalam Bimbingan Dan Konseling

Yulia Nelisma (MA Ulumul Qur’an Kota Banda Aceh)
Barmawi Barmawi (UIN Ar-Raniry Banda Aceh)



Article Info

Publish Date
25 Aug 2022

Abstract

Studi ini mengkaji tentang penyelenggaraan jenazah prespektif islam, etika dan budaya dalam bimbingan dan konseling. Permasalahannya adalah penyelenggaraan jenazah prespektif islam, etika dan budaya telah diatur dalam ajaran Islam melalui fikih jenazah. Namun dalam perspektif etika dan budaya belum banyak mendapat perhatian. Dari permasalahan tersebut muncul pertanyaan bagaimana perspektif fiqh, etika dan budaya terhadap penyelenggaraan jenazah? Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan, bahan diperoleh dari buku-buku atau jurnal-jurnal yang berkaitan dengan pembahasan. Setelah bahan terkumpul, diolah dengan secara kualitatif, dan dinarasikan secara deskriptif analisis. Penelitian ini menemukan hasil bahwasanya penyelenggaraan jenazah prespektif fiqh, etika dan budaya mempunyai keterkaitan yang sangat erat. Dalam perspektif fiqh dijelaskan secara rinci proses penyelenggaraan jenazah dari mulai memandikan,mengafani, menshalatkan dan menguburkan. Begitu juga dalam perspektif etika  peyelengaraan jenazah mengandung nilai etika yang sangat mendalam. Sedangkan dalam perspektif budaya, telah terjadinya integrasi budaya ke dalam proses penyelenggaraan jenazah

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpdk

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Pendidikan dan Konseling merupakan wadah bagi para peneliti untuk mengembangkan kompetensinya dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Adapun scope jurnal ini berkaitan dengan pendidikan, sosial sains dan konseling. Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan ...