Deskripsi Bahasa
Vol 4 No 1 (2021): 2021 - Issue 1

Fenomena Afiks Informal Bahasa Indonesia dalam Media Sosial Twitter

Sunarti Sunarti (Linguistics Master Program, Universitas Gadjah Mada)
Daru Winarti (Linguistics Master Program, Universitas Gadjah Mada)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2021

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk mendeskripsikan faktor internal dan eksternal penggunaan afiks-afiks informal pada media sosial twitter. Sumber data diperoleh dari media sosial twitter dengan data dari tiga akun twitter terpilih. Purposive sampling digunakan sebagai metode pemilihan akun. Media pembantu pengunduhan tweet adalah vicinitas.id. Pencarian data menggunakan aplikasi WordSmith 4 dan klasifikasi data menggunakan Ms.Excel. Jenis penelitian merupakan penelitian deskriptif kualitatif dan kuantitatif dengan kajian variasi morfologis. Hasil dari penelitian dari faktor internal adalah adanya variasi morfologis pada afiks informal dengan tiga pengelompokan berdasarkan kategori. Pertama afiks informal pembentuk verba, yaitu sufiks -an, sufiks -in, prefiks N-, prefiks ke-, prefiks m-, kombinasi N-in, kombinasi di-in, dan kombinasi m-in. Kedua, afiks informal pembentuk adjektiva terdiri dari sufiks -in dan kombinasi ke-an. Ketiga, afiks informal pembentuk adverbial yaitu prefiks se- dan kombinasi se-an. Faktor eksternal dipengaruhi oleh faktor sosial yang meliputi latar belakang dan usia. Sedangkan alasan penggunaannya dikarenakan sebagai bentuk interaksi keakraban, humor, identitas, informalitas, dan emosi.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

DB

Publisher

Subject

Arts Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Deskripsi Bahasa [DB] merupakan jurnal untuk menyebarluaskan hasil penelitian atau pemikiran bahasa yang diterbitkan sebanyak 2 nomor dalam setahun yaitu pada bulan Maret dan Oktober oleh Departemen Bahasa dan Sastra, Fakultas Ilmu Budaya UGM bekerja sama dengan Forum Linguistik. Hasil penelitian ...