Jurnal Administrasi Bisnis


PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA PT. PLN (PERSERO) ULP MATTOANGING DI KOTA MAKASSAR

Nursalim Nursalim (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
22 Feb 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan: 1) untuk mengetahui gambaran kualitas pelayanan pada PT PLN (Persero) Unit layanan Pelanggan Kota Makassar 2) untuk mengetahui tingkat Kepuasan pelanggan pada PT PLN (Persero) Unit layanan Pelanggan Kota Makassar 3) untuk mengetahui besarnya pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan pada PT PLN (Persero) Unit layanan Pelanggan Kota Makassar. Penelitian ini membahas tentang Pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Pelanggan terhadap Kepuasan Pelanggan pada PT. PLN (Persero) ULP Mattoanging (studi kasus pelanggan rumah tangga daya 900 Va). Jenis Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan menggunakan desain penelitian kuantitatif. Dalam penelitian ini, peneliti menguji untuk memastikan besarnya pengaruh Kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan, tingkat kepuasan pelanggan, dan kualitas pelayanan PT. PLN (Persero) ULP Mattoanging. Penelitian ini menggunakan metode survey Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner dan dianalisis menggunakan formula statistika, yakni Analisis Regresi Linier Sederhana yang perhitungannya menggunakan bantuan SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa berdasarkan indikator yang digunakan pada setiap variabel, menunjukkan tingkat kualitas pelayanan di PT. PLN (Persero) Unit Layanan pelanggan di Kota Makassar berada pada Ketegori sangat baik, untuk tingkat kepuasan pelanggan berada pada kategori sangat baik. Dan pengaruh antara kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan, dengan nilai sebesar 0,656 yang berada pada interval 0,600-0,799 dengan kategori kuat/tinggi

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jab

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Ilmu Administrasi Bisnis bertujuan untuk mempertajam ide bisnis dengan bidang keilmuan administrasi bisnis, ekonomi, manajemen, kewirausahaan, pemasaran dan pengembangan sumber daya ...